Bintang Persib Ini Bertekad Permalukan Mantan Klubnya

Pemain Persib Bandung, Shohei Matsunaga
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Mohammad Ayudha

VIVA.co.id – Laga Persib Bandung melawan Persegres Gresik pada lanjutan kompetisi Liga 1 di Stadion Tri Dharma, Gresik, Rabu 3 Mei 2017, menjadi laga yang istimewa bagi Shohei Mastunaga.Pemain yang kini membela Persib ini akan menghadapi mantan klubnya Persegres. 

Seperti diketahui, Matsunaga sempat berkostum Laskar Joko Samudro pada musim 2012 hingga 2015. Mastunaga menilai, Persegres saat ini sangat berbeda dari yang ia bela dahulu. 

Mereka melakukan perombakan yang signifikan baik dari materi pemain maupun pelatih. Hanya meninggalkan beberapa pemain yang dulu sempat bersama.

"Cuma ada tiga atau empat pemain, katanya banyak pergantian sama manajemen. Artinya tidak ada gambaran kekuatan tim lawan," kata Matsunaga.

Meskipun begitu, jebolan Schalke 04 ini tetap tampil habis-habisan untuk menaklukkan tim lawan karena sebagai pemain dituntut bersikap profesional.

"Kalau main harus menang, kita tetap fokus bermain untuk tim yang dibela tidak ada yang lain," tambah Matsunaga.

Disinggung apakah bakal melakukan selebrasi jika mencetak gol. Mastunaga mengaku enggan berkomentar banyak. Yang pasti ia hanya ingin Persib meraih tiga poin.

"Kalau cetak gol pasti ingin ya, tapi kita lihat nanti selebrasi atau tidak," jelas pemain berusia 28 tahun ini.

Terpopuler: Pemain Terbaik Liga 1, Pesta Juara Bobotoh Persib Bandung
Kapten tim Persib Bandung, Dedi Kusnandar tiba di Jeddah untuk beribadah haji

Memulai Ibadah Haji, Dedi Kusnandar Haturkan Doa Terbaik untuk Persib Bandung

Dedi Kusnandar mengaku telah mempersiapkan mental dan fisiknya dengan matang untuk beribadah haji setelah menyelesaikan laga final Persib Bandung vs Madura United.

img_title
VIVA.co.id
4 Juni 2024