MU Tersungkur di Markas Newcastle

Duel Newcastle United kontra Manchester United
Sumber :
  • REUTERS

VIVA - Manchester United menelan kekalahan dalam kunjungannya ke markas Newcastle United dalam laga lanjutan Premier League, Minggu 11 Februari 2018. Setan Merah kalah lewat skor tipis 0-1.

Newcastle Ngamuk, Tottenham Hancur dan Terkubur di St James Park

Newcastle langsung berinisiatif lakukan serangan ke daerah pertahanan MU sejak menit awal. Peluang pertama, tembakan Ayoze Perez pada menit ke-7, akan tetapi masih melenceng ke sisi gawang David De Gea.

Memasuki menit 15, Setan Merah berhasil keluar dari tekanan Newcastle dan mulai memberikan ancaman. Dominasi tim tamu masih belum memberikan ancaman yang berarti bagi daerah pertahanan Newcastle sejauh ini.

Momen Pemain Muslim Everton Bukber saat Duel Lawan Newcastle United

Sepakan Robert Kenedy dari jarak jauh pada menit 30 masih bisa diamankan dengan baik oleh De Gea. Selang tiga menit kemudian giliran MU yang mengancam lewat Jesse Lingard, tapi bola bisa dimentahkan Martin Dubravka.

Dubravka kembali melakukan penyelamatan baik untuk gawang Newcastle di menit 36, dengan menepis bola sepakan Anthony Martial lewat kaki kirinya. Menit 39, sundulan Martial masih melebar ke tiang jauh.

Pemain Ini Cocok Gabung Man City, Kata Aguero

MU benar-benar minim kreasi hingga memasuki menit akhir, sedangkan performa Newcastle terbilang baik. The Magpies nyaris mendapat hadiah penalti pada menit 40 usai Dwight Gayle dijegal oleh Chris Smalling.

Akan tetapi, wasit tak melihatnya sebagai pelanggaran dan laga pun dilanjut kembali. Skor kacamata alias 0-0 pun bertahan hingga turun minum.

Di menit 55, sepakan Alexis Sanchez nyaris mengubah skor bila tak melenceng ke sisi gawang Newcastle. Tim asuhan Jose Mourinho mulai menemukan ruang untuk membongkar pertahanan Newcastle yang sejauh ini tampil kokoh.

Secara mengejutkan Newcastle berhasil mencetak gol pembuka lewat Matt Ritchie usai memanfaatkan umpan dari Dwight Gayle di menit ke-65. Skor sementara 1-0 untuk keunggulan Newcastle.

Tendangan bebas dari Juan Mata di menit 80 masih bisa dihalau dengan baik oleh Jamal Lascelles, gawang Newcastle aman. Tekanan terus diberikan oleh MU di menit-menit akhir pertandingan, namun tak ada gol tercipta dan Newcastle menang 1-0.

Atas kekalahan ini, MU gagal memperpendek jarak dengan Manchester City yang ada di puncak klasemen. Mereka kalah 16 poin dari The Citizens, sedangkan Newcastle naik peringkat 13 dengan raihan 28 poin.

Susunan Pemain
Newcastle United:
Martin Dubravka, Florian Lejeune, Jamal Lascelles, Paul Dummett, Deandre Yedlin, Jonjo Shelvey, Mohamed Diame, Matt Ritchie, Robert Kenedy (Christian Atsu '84), Dwight Gayle ( Jose Luis '80), Ayoze Perez (Isaac Hayden '94)

Manchester United: David De Gea, Antonio Valencia, Chris Smalling, Phil Jones, Ashley Young, Nemanja Matic (Scott McTominay '77), Paul Pogba (Michael Carrick '66), Jesse Lingard (Juan Mata 66), Alexis Sanchez, Romelu Lukaku, Anthony Martial

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya