Tujuh Fakta Menarik Jelang Liverpool Vs West Ham United

Winger Liverpool, Sadio Mane, rayakan gol.
Sumber :
  • Reuters/Matthew Childs

VIVA – Liverpool akan menjamu West Ham United di pekan 28 Premier League, Sabtu 24 Februari 2018. Laga ini bakal berlangsung di Anfield.

Gak Ada Duit, Barcelona Enggan Tebus Bintang Manchester United Ini

Jika mampu memenangkan laga ini, The Reds akan menggeser Manchester United di posisi dua. Saat ini, Liverpool ada di posisi tiga Premier League dengan 54 poin dari 27 laga, berjarak dua poin dari MU.

West Ham juga butuh poin untuk menjauhi zona degradasi. The Hammers bercokol di posisi 12 dengan 30 poin dari 27 pertandingan.

PSG Ajukan Tawaran Fantastis Untuk Bintang Manchester United

Berikut tujuh fakta menarik jelang Liverpool vs West Ham, seperti dilansir Sky Sports:

1. Liverpool sukses memenangkan dua pertandingan Premier League terakhir melawan West Ham, 4-0 pada Mei 2017 dan 4-1 pada November 2017. 

Pelatih Porto Murka Disingkirkan Arsenal dari Liga Champions

2. West Ham tak terkalahkan dalam tiga partai tandang terakhir di semua kompetisi di markas Liverpool. The Hammers meraih dua hasil imbang dalam dua laga terakhir (menang 1, imbang 2). 

3. Sebelum menang pada Agustus 2015, West Ham gagal menang dalam 45 pertandingan di Anfield (imbang 12, kalah 33).

4. Hanya melawan Everton (61), West Ham kalah dalam lebih banyak partai tandang di Premier League, dibandingkan saat melawan Liverpool (60).

5. Juergen Klopp gagal menang dalam empat laga pertama melawan West Ham sebagai pelatih (imbang 2, kalah 2). Namun, sejak menangani Liverpool, dia sukses menang dalam dua laga beruntun kontra The Hammers.

6. David Moyes sukses mengumpulkan 21 poin dalam 16 pertandingan di Premier League bersama West Ham musim ini (menang 5, imbang 6, kalah 5). Hanya berjarak tiga poin dibandingkan saat membesut Sunderland musim lalu (24).

7. Winger Liverpool, Mohamed Salah, rata-rata sukses mencetak gol atau assist setiap 64 menit sekali, di Premier League musim ini (11 gol dan lima assist).

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya