Pengusaha Amerika Serikat Beli Seluruh Saham Arsenal

Ilustrasi suporter Arsenal
Sumber :
  • Reuters / Paul Hackett

VIVA – Perubahan radikal di Arsenal pada musim ini tidak hanya terjadi dalam skuatnya. Di sisi pemegang saham pun, mereka melakukan perubahan besar setelah pengusaha asal Amerika Serikat, Stan Kroenke, membeli saham milik koleganya, Alisher Usmanov.

Prediksi Premier League: Fulham vs Liverpool

Seperti yang diketahui, Kroenke dan Usmanov sama-sama memiliki saham Arsenal. Tapi, nama pertama tercatat sebagai pemegang saham mayoritas dengan memiliki 41.721 lembar atau 67 persen.

Sedangkan Usmanov hanya memiliki 18.695 lembar saham atau setara 30 persen. Padahal, pengusaha asal Uzbekistan itu sudah menjadi petinggi The Gunners sejak 2007 lalu.

Ian Wright Sebut 2 Pemain Ini Dibutuhkan Arsenal untuk Taklukkan Bayern Munich, Siapa Mereka?

Setelah melakukan negosiasi panjang, Kroenke melalui perusahaan miliknya bernama Kroenke Sport Entertainment (KSE) membeli seluruh saham yang dimiliki Usmanov seharga 540 juta poundsterling. Kepastian ini bahkan sudah diumumkan oleh London Stock Exchange pada Selasa, 7 Agustus 2018.

“KSE sudah melakukan langkah maju dengan melakukan penawaran untuk memiliki klub 100 persen. Kami sangat mengapresiasi dedikasi dan pekerjaan Usmanov di Arsenal,” kata Kroenke seperti dikutip dari BBC

Bom Transfer Arsenal! Arteta Siap Rekrut Bintang Chelsea Idamannya

“Sejak 2011, klub telah melakukan investasi seperti transfer besar, analisis, dan pekerjaan di luar lapangan. Klub berharap bisa membangun sesuatu,” sambungnya.

Keputusan Kroenke, diyakini bakal mengembalikan Arsenal ke peta persaingan big four di Premier League seperti beberapa tahun lalu. Maklum, selama ini Kroenke lebih sering terlibat konflik dengan Usmanov.

Bahkan, Usmanov beberapa kali ingin memiliki saham Arsenal secara penuh. Namun, banyak yang menduga Usmanov kecewa dengan kebijakan transfer yang dilakukan The Gunners selama dipimpin oleh Kroenke. (one)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya