Tottenham Unggul Atas Newcastle di Babak I

Selebrasi gol para pemain Tottenham Hotspur kontra Newcastle United
Sumber :
  • REUTERS

VIVA - Tottenham Hotspur sementara unggul atas Newcastle United di babak pertama dalam ajang Premier League di St.James Park, Sabtu 11 Agustus 2018. Tim tamu unggul dengan skor 2-1.

Hasil Lengkap: Bayer Leverkusen Juara Bundesliga, Liverpool dan Arsenal Tumbang

Tottenham langsung tampil menggebrak di menit awal, hingga akhirnya mencuri gol lebih dulu di menit 8. Mendapat umpan dari Davinson Sanchez lewat tendangan sudut, Jan Vertonghen sukses menyundulnya ke gawang Newcastle.

Kubu tuan rumah langsung bereaksi dan membalas gol tersebut di menit 11. Berawal dari umpan silang Matt Ritchie, Joselu langsung menanduk bola ke gawang Hugo Lloris.

Kapten Arsenal: Kejar 2 Gelar Juara Adalah Hal yang Indah

Skor kini menjadi 1-1, dan membuat laga kian menjadi sengit. Memasuki menit 18, tim asuhan Mauricio Pochettino kembali unggul atas Newcastle dengan skor 2-1.

Gol kedua dari The Lilywhites ini dicetak oleh Dele Alli, yang juga lahir dari sundulan. Harry Kane mendapat peluang menjebol gawang The Magpies di menit 37, namun sepakannya masih bisa diblok.

Arsenal Tidak Akan Juara Premier League

Selang semenit kemudian giliran sundulan Davinson Sanchez, yang gagal menjebol gawang Newcastle. Skor pun tetap 2-1 untuk keunggulan Tottenham hingga turun minum.

Susunan Pemain
Newcastle United:
Martin Dubravka; DeAndre Yedlin, Jamaal Lascelles, Ciaran Clark, Paul Dummett; Matt Richie, Jonjo Shelvey, Mohamed Diame, Kenedy; Ayoze Perez, Joselu.

Tottenham Hotspur: Hugo Lloris; Ben Davies, Jan Vertonghen, Davinson Sanchez, Serge Aurier; Moussa Sissoko, Eric Dier; 2Dele Alli, Christian Eriksen, Lucas Moura; Harry Kane.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya