Terancam Sanksi FIFA, Chelsea Malah Siapkan Proyek Megatransfer

Manajer Chelsea, Maurizio Sarri
Sumber :
  • Twitter/@ChelseaFC

VIVA – Chelsea tengah menghadapi situasi sulit. Mereka terancam sanksi embargo transfer FIFA selama dua tahun karena dianggap telah melanggar aturan pembelian pemain.

5 Fakta Mengerikan Jelang Duel Brighton vs Manchester City di Premier League

FIFA sedang menyelidiki adanya kecurangan yang dilakukan Chelsea dalam pembelian Bertrand Traore pada 2014 lalu. Tak cuma itu, Chelsea juga dianggap telah melakukan tindakan ilegal ketika membeli 14 pemain muda.

Di tengah situasi pelik itu, Chelsea justru menyiapkan rencana megatransfer. Dana super besar pun disiapkan demi memuluskan proyek tersebut.

Leandro Trossard Menyela Ben White dengan Tegas, Akhiri Perdebatan Tentang Bintang Arsenal

Manajer Chelsea, Maurizio Sarri, rencananya dibekali uang senilai £200 juta atau setara Rp3,7 triliun. Begitu laporan Express.

Sarri pun sudah merunut siapa saja pemain yang akan dibeli olehnya. Ada mantan anak asuhnya di Napoli, Elseid Hysaj, lalu Nathan Ake, hingga Christian Pulisic.

Pengakuan Pochettino Usai Chelsea Dibantai Arsenal

Hingga kini, Chelsea masih menunggu status dari FIFA. Andai tak disanksi, maka proyek mereka akan langsung dijalankan pada Januari 2019.

Mohamed Salah, Duel Liverpool vs West Ham United

Prediksi Pertandingan Premier League: West Ham United vs Liverpool

Duel West Ham United vs Liverpool dalam lanjutan Premier League matchday ke 35 di London Stadium, Sabtu 27 April 2024, pukul 18.30 WIB. Berikut prediksinya.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024