Rashford Tinggalkan MU Sebelum Musim Berakhir, Timnas Inggris Was-was

Bomber MU, Marcus Rashford terkapar menderita cedera punggung
Sumber :
  • Twitter Marcus Rashford

VIVA – Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, mengatakan, Marcus Rashford harus menjalani masa pemulihan cedera untuk waktu yang lama.

Hasil Lengkap: Timnas Portugal Keok dengan Ronaldo, Hujan 6 Gol Spanyol Vs Brasil

Kemungkinan besar, Rashford harus menyudahi musim ini lebih cepat. Striker 22 tahun tersebut menderita cedera punggung saat MU menghadapi Wolverhampton Wanderers di Piala FA, pertengahan Januari lalu.

Awalnya, Rashford diperkirakan akan sembuh selama enam pekan. Akan tetapi, cedera Rashford lebih buruk dari perkiraan awal. Solskjaer pun tak yakin Rashford akan pulih dalam waktu dekat.

Mimpi Buruk Manchester United, Pemain Ini Cedera saat Perkuat Timnas Inggris

Sialnya, Solskjaer juga tak bisa menjamin apakah Rashford bisa membela Timnas Inggris di Piala Eropa 2020, yang berlangsung pada 12 Juni-12 Juli mendatang.

"Saya berharap dia bermain musim ini. Mudah-mudahan kami bisa lolos ke final Liga Europa dan memperpanjang musim. Butuh waktu, saya bukan dokter. Saya berharap dia akan pulih lebih cepat dari apa yang diprediksi. Dia pasti pulih beberapa bulan lagi," kata Solskjaer, dikutip Skysports.

Bintang Manchester United Ini Jalani Debut Bersama Timnas Inggris

Penyerang Manchester United, Marcus Rashford

"Jika dia tidak cukup bugar, dia tidak akan pergi Piala Eropa. Dia telah menjalani pemeriksaan dan cederanya mungkin lebih parah dari yang kami prediksi. Dia merasa baik-baik saja beberapa hari sebelumnya," imbuhnya.

Solskjaer tak meragukan kemampuan Rasfhord. Dia berjanji, saat sang pemain pulih, tempatnya di skuat utama Setan Merah akan selalu ada. "Saya tidak tahu butuh waktu berapa lama untuk pulih. Ketika sembuh, dia akan menjadi lebih kuat, tapi penting bagi kami untuk tidak terburu-buru," ucapnya.

Sebelum cedera, Rashford merupakan tumpuan MU di lini serang. Ia telah mencatatkan 22 penampilan di Premier League dengan menyumbangkan 14 gol.

Namun, Rashford belum mampu membawa MU berada di tempat terbaik. MU kini masih terdampar di peringkat ketujuh klasemen sementara dengan poin 38. 

Bomber MU, Marcus Rashford, dengan Ole Gunnar Solskjaer.

Di sisi lain, lamanya proses pemulihan cedera Rashford akan berdampak pada Timnas Inggris di Piala Eropa. Sebab, Rashford bukan cuma andalan MU. Dia juga merupakan pemain utama di lini serang Inggris.

Pasukan Gareth Southgate di Piala Eropa berada di Grup D. Mereka akan mengawali turnamen dengan menghadapi Kroasia pada 14 Juni. 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya