Arsenal Tega Jual 'Masa Depan' demi Pertahankan Aubameyang

Striker Arsenal, Pierre-Emerick Aubameyang (kiri).
Sumber :
  • arsenal.com

VIVA – Tak bisa dipungkiri, hampir seluruh klub sepakbola mengalami krisis keuangan akibat pandemi virus corona COVID-19, termasuk Arsenal. Maka itu, mereka berencana menjual "masa depannya" demi mempertahankan kestabilan klub.

Prediksi Premier League: Fulham vs Liverpool

Masa depan yang dimaksud merupakan pemain muda yang kini berseragam Arsenal atau pun sedang dipinjamkan. Mereka bakal dikorbankan guna menambah dana klub untuk mencari pemain baru.

Ainsley Maitland-Niles dan Emile Smith Rowe adalah dua di antaranya. Keduanya dimasukkan ke daftar jual pada bursa transfer musim panas mendatang.

Ian Wright Sebut 2 Pemain Ini Dibutuhkan Arsenal untuk Taklukkan Bayern Munich, Siapa Mereka?

Penampilan Maitland-Niles yang cukup impresif musim ini membuatnya diminati sejumlah klub. Arsenal pun melihatnya sebagai peluang untuk menjualnya dengan harga yang tinggi.

The Gunners menetapkan harga £20 juta atau setara Rp354 miliar bagi klub yang ingin menebus pemain 22 tahun. Sementara, belum diketahui harga buat Rowe. Hanya saja, bomber 19 tahun itu tak bakal dijual dengan harga murah.

Bom Transfer Arsenal! Arteta Siap Rekrut Bintang Chelsea Idamannya

Nantinya, uang hasil penjualannya bakal digunakan untuk meningkatkan penawaran dalam kontrak baru Pierre-Emerick Aubameyang. Atau buat membeli pengganti pemain asal Gabon yang dikabarkan ingin hengkang dari Emirates Stadium seperti dikutip The Sun.

Arsenal juga dikabarkan tengah mengincar striker Glasgow Celtic, Odsonne Edouard. Namun, harganya mencapai £30 juta. Tim Meriam London juga masih harus bersaing dengan Everton, Leicester City, dan Crystal Palace guna mendapatkan sang pemain.

Baca juga: Kompetisi Mulai Lagi, Solskjaer Mimpi Wujudkan 'Treble Winner'

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya