Liverpool Juara, Klopp Buktikan 'Ramalan' 5 Tahun Silam

Manajer Liverpool, Juergen Klopp
Sumber :
  • Instagram/@liverpoolfc

VIVA  - Liverpool kini sedang menikmati gelar juara Premier League pertama mereka untuk pertama kali setelah 30 tahun. Ternyata, manajer Liverpool, Juergen Klopp telah memprediksikan sebelumnya The Reds akan meraih trofi Premier League di 2020. 

5 Fakta Mengerikan Jelang Duel Brighton vs Manchester City di Premier League

Prediksi tersebut ia katakan saat konferensi pertamanya sebagai manajer Liverpool pada 8 Oktober 2015. Klopp tiba di Anfield saat Liverpool menempati peringkat 10 di Premier League.

Dikutip dari Sportbible, namun Klopp sangat optimistis dengan Liverpool yang akan bisa meraih trofi. Ia mengatakan, setidaknya dalam empat tahun Liverpool akan meraih satu trofi. 

5 Fakta Menarik Arsenal Usai Pesta Gol ke Gawang Chelsea di Premier League

"Tadi malam kami menandatangani kontrak dan pagi ini saya bangun dan menjadi manajer Liverpool," kata Klopp ketika itu. 

"Tolong beri kami waktu untuk melakukan pekerjaan itu. Tetapi ketika saya duduk di sini, dalam empat tahun setidaknya kami akan mendapatkan satu gelar juara," tambahnya. 

Prediksi Pertandingan Premier League: Brighton vs Manchester City

Manajer Liverpool, Juergen Klopp.

Dalam konferensi pers tersebut, Klopp juga menyebutkan bahwa yang terpenting adalah bagaimana memgakhirinya, bukan saat memulaianya. Hal itu dikatakan Klopp, saat Liverpool hanya meraih hasil imbang dalam dua laga The Reds di bawah asuhannya. 

"Ketika meninggalkan Borussia Dortmund saya katakan, tidak penting apa yang dipikirkan saat kita datang, tapi saat kita pergi. Sebab ketika kita pergi maka akan menjadi hari yang spesial," jelasnya. 

"25 tahun sejak gelar Premier League yang terakhir adalah cukup lama. Sejarah adalah basis kami, kami tidak seharusnya menyimpan sejarah di dalam ransel kami sepanjang hari. Mari kita coba memulai cara baru," kata pria asal Jerman ini.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya