Masuk Liga Champions, MU Kehilangan Rp50 Miliar Akibat Bruno Fernandes

Pemain Manchester United, Bruno Fernandes
Sumber :
  • metro.co.uk

VIVA – Manchester United melaju ke Liga Champions tahun depan. Mereka sukses finis di posisi ketiga klasemen akhir Premier League, usai pada partai pamungkas melumpuhkan Leicester City 2-0.

Tuntutan Gaji Ivan Toney Bikin Kapten Bruno Fernandes Kesal

Hasil yang bikin girang. Sebab ini adalah pencapaian terbaik MU sejak 2013 setelah Sir Alex Ferguson pensiun.

Bruno Fernandes disebut sebagai kunci keberhasilan MU. Sejak dia bergabung di awal tahun, penampilan 'Setan Merah' memang perlahan menanjak. Dia memberikan efek positif yang luar biasa bagi tim.

5 Fakta Menarik Manchester United Usai Ditahan Imbang Liverpool

Bintang MU, Bruno Fernandes

Dia digaet dari Sporting Lisbon dengan harga 47 juta poundsterling. Namun, sekarang MU kabarnya kembali harus menyetorkan dana tambahan, seperti ditulis The Sun.

Bruno Fernandes Desak Perubahan Aturan Sepakbola Usai Kemenangan MU

Dana 2,7 juta poundsterling, atau sekitar Rp50 miliar harus disetorkan MU kepada Sporting musim panas ini sebagai pemenuhan atas klasul bonus. Dalam perjanjian jual-beli, memang ada tambahan kesepakatan, dimana MU harus membayar uang lagi jika Fernandes bisa membawa tim lolos ke Liga Champions.

Bintang Manchester United, Bruno Fernandes

Tak cukup sampai di situ. Bila dalam dua musim ke depan MU kembali lolos ke Liga Champions, maka kembali mereka harus memberikan tambahan biaya 1,8 juta poundsterling.

Nominal di atas memang lumayan besar. Tapi rasanya itu tidak terlalu berarti, sebab pada dasarnya si pemain sudah memberikan bukti kualitas serta mewujudkan mimpi klub untuk bangkit.

Baca juga:

Liverpool Mau Tandemkan Van Dijk dengan Sergio Ramos-nya Turki

Menunggu Aksi Gila MU di Bursa Transfer, Bakal Boyong Banyak Bintang?

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya