Sterling Bawa Manchester City Sikat Burnley

Raheem Sterling
Sumber :
  • instagram

VIVA – Manchester City lolos ke putaran lima Piala Liga Inggris. Itu setelah mereka berhasil menggondol kemenangan ketika bertamu ke kandang burnley">Burnley, Turf Moor, Rabu 30 September 2020, atau Kamis dini hari waktu Indonesia.

Komentar Tajam Klopp soal Hengkang dari Liverpool

Dalam laga tersebut The Citizens tampil mengkilap. Mereka pun membawa pulang kemenangan dengan skor 3-0.

Baca juga: ManCity Ngotot Tambah Bek Lagi, Alaba dan Tagliafico Jadi target

Injakan Gelandang Chelsea ke Gravenberch Bikin Klopp Ketakutan

Mendominasi dari awal, ManCity langsung unggul di babak pertama. Gol pembuka dihasilkan oleh Raheem Sterling dengan sepakan kaki kiri meneruskan umpan datar dari Benjamin Mendy.

Tim asuhan Pep Guardiola baru bisa menggandakan keunggulan di awal babak kedua. Menit 49, kembali Sterling mencatatkan namanya di papan skor.

Wasit Chelsea Vs Liverpool Enggak Sesuai Standar

Umpan tarik diberikan Ferran Torres ke tengah kotak penalti. Sterling pun dengan sigap menyambar mengubahnya menjadi gol.

Menit 65, gol ketiga lahir. Giliran Torres yang pasang aksi. Dia gantian mendapatkan assist dari Sterling.

Burnley bukan tanpa perlawanan. Beberapa kali mereka bisa balik menggebuk pertahanan ManCity. Tapi memang kubu tamu sudah lebih siap. Pertandingan ditutup dengan kemenangan 3-0 untuk ManCity.

Susunan pemain:

Burnley: Bailey Peacock-Farrell; Matt Lowton, Kyle Long, James Tarkowski, Charlie Taylor; Dwight McNeil, Josh Brownhill, Ashley Westwood, Erik Pieters; Matej Vydra (Chris Wood 46’), Ashley Barnes (Josh Benson 69’).

Manchester City: Zack Steffen; Kyle Walker (Harwood Bellis 66’), Fernandinho, Aymeric Laporte, Benjamin Mendy; Kevin De Bruyne (Bernardo Silva 64’), Rodri (Nathan Ake 74’); Raheem Sterling, Riyad Mahrez, Ferran Torres; Cole Palmer.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya