Pesan Hangat Klopp untuk Tenaga Kesehatan COVID-19 di Hari Natal

Manajer Liverpool, Juergen Klopp
Sumber :
  • twitter.com/LFC

VIVA – Manajer Liverpool, Juergen Klopp menyampaikan pesan hangat kepada para tenaga kesehatan yang masih harus berjuang menyembuhkan pasien COVID-19 di seluruh dunia. Dia menaruh hormat begitu tinggi kepada mereka.

Pilkada 2024 Berbeda dan Lebih Kompleks dibanding Pilkada Serentak Sebelumnya, Menurut Bawaslu

Klopp menganggap kerja tenaga kesehatan di seluruh dunia dalam sembilan bulan terakhir begitu berat. Pandemi COVID-19 membuat mereka harus berjuang di garis depan, sampai sekarang di hari raya Natal.

"Saya ingin memberikan penghormatan dengan sepenuh hati kepada pekerja garis depan di seluruh dunia. Para dokter, perawat, staf rumah sakit, layanan darurat dan untuk semua yang telah Anda lakukan selama sembilan bulan terakhir," tutur Klopp, dikutip dari laman resmi klub.

KPK Periksa Anggota DPR Fraksi PDIP Ihsan Yunus soal Dugaan Korupsi APD di Kemenkes

"Apa yang saya bisa katakan? Saya tidak memiliki kata-kata untuk mulai menjelaskan kepada Anda, betapa saya menghormati dan mengagumi semua yang Anda lakukan untuk orang-orang di di masa ini," imbuhnya.

Mewakili Liverpool, Klopp menyampaikan pula ucapan terima kasih. Jika tidak ada tenaga kesehatan yang mau bekerja di garis depan, tentu situasinya akan lebih parah dari sekarang.

Singapore PM Lee Hsien Loong to Resign After Two Decades on Duty

"Atas nama saya dan tim serta klub, saya ucapkan terima kasih. Anda adalah pahlawan sejati bagi kita semau. Saya akan terus memikirkan kalian di hari ini," kata Klopp.

Pandemi COVID-19 di Inggris sempat membuat Premier League dihentikan sementara. Beberapa bulan kemudian, diputuskan untuk melanjutkannya.

Tapi ada aturan baru yang diterapkan ketika itu. Mereka melarang penonton masuk ke stadion dan ada lima pergantian pemain.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya