-
VIVA – Manajer Liverpool, Juergen Klopp, mengatakan, badai cedera yang dialami tim asuhannya telah mengubah semua rencana mereka pada musim ini. Apalagi, krisis cedera ini telah menggerus para bek tengah mereka, yang menjadikan barisan pertahanan The Reds rapuh.
Tercatat, Liverpool sudah menduetkan 18 bek tengah berbeda pada musim ini karena cedera panjang yang dialami Virgil van Dijk, Joe Gomez, dan Joel Matip, bersamaan dengan para gelandang yang bisa juga jadi bek, yakni Jordan Henderson, Naby Keita, serta Fabinho.
Hingga akhirnya, pilihan Klopp untuk posisi bek tengah tinggal tersisa dua nama pemain muda dan dua penggawa anyar, yaitu Nathaniel Phillips, Rhys Williams, Ozan Kabak, serta Ben Davies. Salah dua dari mereka dipastikan akan menjadi starter pada laga kontra Sheffield United, di Bramall Lane, Senin 1 Maret 2021, dini hari WIB.