Fakta Mengerikan Chelsea Usai Libas Aston Villa

Selebrasi penyerang Chelsea, Romelu Lukaku
Sumber :
  • Squawka

VIVA – Chelsea meraih kemenangan saat menjamu Aston Villa dalam laga lanjutan Premier League 2021/2022. Bertanding di Stamford Bridge, Sabtu 11 September 2021, The Blues menang dengan skor telak 3-0.

Prediksi Semifinal Piala FA: Manchester City vs Chelsea

Chelsea membuka keunggulan pada menit 15. Romelu Lukaku tak bisa dihalangi untuk membobol gawang Villa setelah memanfaatkan umpan Mateo Kovacic.

Empat menit babak kedua berjalan, Chelsea berhasil menjauhkan skor lewat gol dari Kovacic yang memanfaatkan kesalahan dari para pemain bertahan Villa. 

Bom Transfer Arsenal! Arteta Siap Rekrut Bintang Chelsea Idamannya

Unggul dua gol membuat manajer Thomas Tuchel memasukkan Cesar Azpilicueta untuk menambah kekuatan lini pertahanan. Ketika laga hampir usai, ternyata Lukaku menciptakan gol keduanya di masa injury time babak kedua dan membuat laga berkesudahan 3-0.

Bikin Quattrick Lawan Everton, Cole Palmer Sejajar Erling Haaland dalam Daftar Top Skor

Hasil ini membuat The Blues naik ke peringkat kedua klasemen sementara dengan 10 poin. Mereka kalah soal produktivitas gol dari Manchester United.

Berikut Fakta Mengerikan Chelsea Usai Libas Aston Villa, dilansir Opta dan Squawka:

1. Chelsea telah mencatat kemenangan ke-600 mereka di Premier League, bergabung dengan Manchester United (690) sebagai satu-satunya tim yang meraih kemenangan paling banyak di kompetisi. 

2. Mateo Kovacic mencetak gol dan memberi assist untuk pertama kalinya dalam pertandingan yang sama di Premier League. Ini menjadi yang ketiga dalam kariernya. Sebelumnya ia melakukan aksi serupa untuk Inter Milan vs Sassuolo (2014) dan Real Madrid vs Real Sociedad (2017).

3. Romelu Lukaku telah mencetak gol pertamanya di Stamford Bridge untuk Chelsea setelah 15 penampilan dari percobaan tembakannya yang ke-22.

4. Tidak ada pemain Chelsea yang mencetak gol lebih banyak pada laga Premier League di Stamford Bridge sejak Thomas Tuchel menjadi manajer The Blues, selain Lukaku (2).

5. Edouard Mendy mencatatkan penyelamatan terbanyak dalam pertandingan Premier League 2021/2022 (12). 6 lawan Liverpool 
6 lawan Aston Villa. Dia hanya kebobolan satu gol dalam dua pertandingan itu dan itu adalah penalti Mohamed Salah.

6. Trevoh Chalobah membuat clearance lebih banyak (6) dan tekel lebih banyak (4) daripada pemain Chelsea lainnya melawan Aston Villa.

7. Chelsea kini mencatatkan 75 persen clean sheet dalam pertandingan kandang Premier League mereka di bawah Thomas Tuchel: 12 laga, 9 clean sheet, dan 7 kali kebobolan

8. Romelu Lukaku menunggu 10 tahun untuk gol pertamanya di Stamford Bridge dan dua gol datang sekaligus.

9. Saul Niguez melakukan pelanggaran lebih banyak daripada pemain lain di babak pertama (3) melawan Aston Villa dan hanya memenangkan 11 persen dari duelnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya