Minamino Ngamuk, Liverpool Bantai Norwich City

Skuad Liverpool merayakan gol dari Takumi Minamino
Sumber :
  • This is Anfield

VIVA – Hasil sempurna didapat Liverpool saat melakoni duel kontra Norwich City di babak ketiga ajang Piala Liga Inggris pada Rabu dini hari WIB 22 September 2021. The Reds menang dengan skor meyakinkan 3-0. 

Komentar Tajam Klopp soal Hengkang dari Liverpool

Duel yang berlangsung di Stadion Carrow Road, berjalan seru. Liverpool mengambil alih permainan lewat dominasi penguasaan bola. Lebih banyak pemain lapis kedua yang diturunkan Liverpool, bahkan kiper saja Juergen Klopp lebih memilih memankan Kaide Gorden, pemain berusia 16 tahun. 

Tapi hal itu tidak menjadi masalah, sebab performa skuad muda Liverpool tak kalah garang. Laga baru berjalan 4 menit, The Reds sudah unggul lewat gol dari Takumi Minamino. 

Injakan Gelandang Chelsea ke Gravenberch Bikin Klopp Ketakutan

Norwich coba membalas, dan kesempatan itu hadir di akhir babak pertama. Wasit menunjuk titik putih usai pemain Liverpool melanggar pemain Norwich di kotak terlarang. Sayang eksekusi Christos Tzolis bisa diblok kiper Liverpool. 

Skor 1-0 untuk Liverpool bertahan hingga turun minum. Di babak kedua, The Reds lebih trengginas. 

Wasit Chelsea Vs Liverpool Enggak Sesuai Standar

Dua gol susulan muncul masing-masing di menit ke-51 melalui Divock Origi dan menit ke-80 lewat Minamino. Skor 3-0 untuk Liverpool tak mampu dikejar oleh Norwic dan menjadi penghias hingga akhir laga. 

Susunan pemain: 

Norwich City: Angus Gunn; Ben Gibson, Grant Hanley, Andrew Omobamidele; Bali Mumba (Milot Raschia 69'), Billy Gilmour, Lukas Rupp, Pierre Lees Melou (Kieran Dowell 77'), Dimitris Giannoulis; Adam Idah, Christos Tzolis.

Liverpool: Caoimhin Kelleher; Konstantinos Tsimikas (Andy Robertson 66'), Joe Gomez, Ibrahima Konate, Conor Bradley; Naby Keita (Tyler Morton 46'), Curtis Jones (Jordan Henderson 87'), Alex Oxlade-Chamberlain; Takumi Minamino, Divock Origi, Kaide Gordon.
 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya