Pengakuan Manajer MU Tolak Cristiano Ronaldo

Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer.
Sumber :
  • independent.ie

VIVA – Cristiano Ronaldo memang tidak tampil di pertandingan Piala Liga Inggris antara Manchester United melawan West Ham United. Bahkan dia dan sejumlah penggawa andalan lain tidak masuk dalam daftar pemain cadangan.

Rasmus Hojlund Lebih Pilih Legenda MU Dibanding Cristiano Ronaldo, Kenapa?

Dalam laga itu manajer Ole Gunnar Solskjaer memasang Anthony Martial di depan. Besar harapan penyerang asal Prancis tersebut bisa mengisi tempat yang ditinggalkan CR7.

Sayangnya Martial gagal. Malah MU pun harus merasakan kekalahan kedua di musim ini. Mereka tumbang dan tersingkir melalui gol cepat Manuel Lanzini.

Terpopuler: Shin Tae-yong Dipanggil Haji Lulung, Suporter Liverpool Protes

Menurut Solskjaer, Ronaldo memang sengaja diistirahatkan karena ke depan MU akan melakoni duel yang lebih berat. Namun dari mulut sang pelatih juga terungkap bahwa mantan bintang Juventus tersebut sejatinya tetap mau bermain.

"Ronaldo datang dan membuat banyak perbedaan. Dia ingin bermain sebanyak mungkin, tapi saya pikir itu mustahil," kata Solskjaer dikutip The Mirror.

Cristiano Ronaldo Ucapkan Selamat Idul Fitri Kepada Umat Islam di Dunia

Tanpa sosok Ronaldo, MU benar-benar kehilangan taji melawan West Ham. Di Premier League pekan kemarin, terbukti dia menyumbang sebiji gol ke gawang The Hammers ketika MU menang 2-1.

Tapi hal serupa tidak terjadi pada Rabu malam 22 September 2021, Dalam pertandingan itu MU tampil dominan. Mereka menguasai jalan pertandingan. Hanya saja yang membuat MU kelabakan adalah gol dari West Ham. Mereka kebobolan di awal laga, menit 9, dan itu membuat tim tertekan.

Cristiano Ronaldo

Photo :
  • instagram

Sialnya lagi, MU juga kehilangan taji di depan. Mengandalkan Martial, namun tidak satu pun gol yang mampu dihasilkan oleh 'Setan Merah'. Padahal sepanjang laga mereka bisa mengurung pertahanan The Hammers, bahkan sampai melepaskan 27 tembakan.

"Mereka mendapatkan gol dan setelah itu kami bermain bagus. Tim melepaskan 27 tembakan dan itu sudah bagus," kata manajer Ole Gunnar Solskjaer dikutip Goal.

Diakui Solskjaer, dia sudah melakukan sejumlah langkah agar MU bisa menembus pertahanan West Ham termasuk melakukan penyegaran penggawa serang. Dia diketahui sempat memasukkan Mason Greenwood dan Bruno Fernandes di babak kedua, sayangnya itu tidak berhasil.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya