Kocak, Solskjaer Tertawakan Gol Nyeleneh Bruno Fernandes Saat MU Keok

Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer
Sumber :
  • The Sun

VIVA – Manchester United tersingkir di putaran ketiga Piala Liga Inggris setelah dipecundangi West Ham United. Berlaga di kandang sendiri, Old Trafford, Kamis dini hari WIB, 23 September 2021, MU tumbang 0-1.

Gol kemenangan The Hummers dalam laga itu dicetak oleh Manuel Lanzini pada menit ke-9. 

MU sejatinya tampil mendominasi dengan mencatatkan 62 persen penguasaan bola. Namun, mereka tak bisa membongkar pertahanan rapat West Ham hingga akhir laga.

Selain itu, MU sebenarnya juga mampu mencetak gol pada masa injury time babak kedua melalui Bruno Fernandes.

Namun, gol tersebut tidak disahkan karena Fernandes merebut bola dropped ball dari penguasaan West Ham. 

Nah, hal menarik terjadi pada momen ini. Manajer MU, Ole Gunnar Solskjaer yang berdiri di pinggir lapangan tertangkap kamera sedang tertawa melihat aksi pemainnya.

Tampaknya Fernandes sangat frustasi karena timnya harus tersingkir terlalu cepat. Namun, aksi Fernandes mendapat banyak kritik di media sosial. 

Opini Berani Solskjaer: MU Tertinggal Jauh Jika Terus di Old Trafford

Mereka menganggap bahwa gelandang asal Portugal itu malah buang-buang waktu saat Manchester United tertinggal.

Usai pertandingan, pemain 26 tahun itu mengaku kecewa dengan kegagalan ini. "Benar-benar membuat frustrasi dan mengecewakan karena tersingkir dari salah satu kompetisi pada tahap awal seperti itu," tulis Fernandes di twitter.

Refuse Al-Hilal's offer, Bruno Fernandes Keeps Loyal to Manchester United

"Saatnya untuk berefleksi, untuk meningkatkan dan berjuang keras untuk kompetisi lainnya," sambungnya.

Ivan Toney

Tuntutan Gaji Ivan Toney Bikin Kapten Bruno Fernandes Kesal

Ivan Toney, penyerang dari Inggris dan Brentford, diperkirakan akan meninggalkan klubnya pada musim panas ini. Dikabarkan jika ia meminta gaji tinggi.

img_title
VIVA.co.id
18 April 2024