3 Pemain Perusak Suasana Ruang Ganti Manchester United

Manajer MU, Ralf Rangnick
Sumber :
  • twitter.com/manutd

VIVA – Manajer Manchester United, Ralf Rangnick sudah mengantongi tiga nama perusak suasana di ruang ganti. Mereka semua diproyeksikan untuk segera dijual jelang bursa transfer Januari 2022 ditutup.

BILD yang melaporkan hal ini. Menurut dia, juru taktik asal Jerman ingin segera menjual tiga pemain perusak suasana ruang ganti demi masa depan tim.

Ketiga pemain tersebut adalah Edinson Cavani, Paul Pogba, dan Anthony Martial. Mereka terlalu banyak pengaruhnya untuk pemain lain ketika berada di ruang ganti.

Bahkan istilah yang diberikan kepada ketiga pemain tersebut adalah 'Mood Killer'. Jika mereka masih ada di dalam skuad, bukan tidak mungkin MU menemui inkonsistensi seperti di era kepemimpinan Ole Gunnar Solskjaer.

Martial bukan kali ini saja dikabarkan menjadi musuh bagi Rangnick. Beberapa hari lalu, mereka juga sudah memberikan sinyal memiliki masalah.

Ketika menghadapi Aston Villa, Rangnick mengungkapkan jika ada pemain yang menolak ikut tanding. Padahal secara kondisi dia sedang siap. Nama Martial yang kemudian muncul ke permukaan.

Edinson Cavani merayakan gol dalam laga Newcastle United vs Manchester United

Photo :
  • twitter.com/premierleague

Sang pemain sendiri sudah menyiratkan keinginan untuk meninggalkan Old Trafford Stadium. Klub LaLiga, Sevilla jadi yang paling santer dikabarkan bakal mendapatkan dia.

Ucapan Sadis Cristiano Ronaldo untuk Keluarga Glazer

Sedangkan untuk Cavani dan Pogba, keduanya memiliki kontrak hingga Juni 2022. Menjual mereka di bursa transfer Januari 2022 menjadi salah satu opsi terbaik.

Sehingga tim berjuluk Setan Merah bisa mengurangi potensi kehilangan mereka secara cuma-cuma. Apalagi untuk Pogba yang masih diincar klub besar.

Cristiano Ronaldo Blakblakan Sebut 3 Nama yang Dibenci di Manchester United
Manajer Manchester United, Ralf Rangnick

Beda dengan Ten Hag, Rangnick Ungkap Fakta Mengejutkan soal Jadon Sancho

Mantan bos sementara Manchester United Ralf Rangnick mengklaim Jadon Sancho tidak pernah melakukan masalah disiplin selama masa jabatannya yang singkat. Ini kata Dia.

img_title
VIVA.co.id
13 Januari 2024