Mengharukan, Roman Abramovic Jual Chelsea untuk Korban Perang Ukraina

Pemilik Chelsea, Roman Abramovich
Sumber :
  • The Guardian

VIVA – Roman Abramovich telah mengkonfirmasi keputusannya untuk menjual Chelsea di tengah invasi lanjutan Rusia ke Ukraina

Chelsea Goda Man City untuk Lepas Pemenang Piala Dunia 2022

Miliarder Rusia-Israel itu telah memiliki The Blues sejak 2003 dan membantu membawa klub Stamford Bridge meraih 19 trofi utama.

Tetapi seiring sanksi ekonomi yang dijatuhkan berbagai negara terhadap Rusia dan individu-individu yang dekat dengan pemerintahan, gemerlap pria berusia 55 tahun di London barat hampir berakhir.

Antonio Conte Resmi Jadi Pelatih Napoli

Abramovic pun mengumumkan akan menjual Chelsea. Dia mempersilahkan pihak yang mau bergabung memiliki The Blues.

"Saya ingin menyampaikan spekulasi di media selama beberapa hari terakhir sehubungan dengan kepemilikan saya di Chelsea FC,Seperti yang telah saya nyatakan sebelumnya, saya selalu mengambil keputusan dengan kepentingan terbaik klub.

Man Utd, Tottenham, dan Chelsea Bukan Penantang Man City

"Dalam situasi saat ini, saya telah mengambil keputusan untuk menjual klub, karena saya yakin ini demi kepentingan terbaik klub, para penggemar, karyawan, serta sponsor dan mitra klub." sambungnya.

Menariknya, Abramovich juga telah berjanji untuk menyumbangkan setiap hasil bersih dari penjualan klub untuk membantu para korban perang di Ukraina.

"Penjualan klub tidak akan dilakukan secara cepat, tetapi akan mengikuti proses hukum. Saya tidak akan meminta pinjaman untuk dilunasi," lanjutnya.

"Ini bukan tentang bisnis atau uang bagi saya, tetapi tentang hasrat murni untuk permainan dan klub. Selain itu, saya telah menginstruksikan tim saya untuk mendirikan yayasan amal di mana semua hasil penjualan akan disumbangkan," jelasnya.

Harus diakui, Abramovic mengungkapkan kesedihannya karena melepaskan kepemilikannya atas The Blues, dia berharap akan melakukan satu kunjungan lagi ke Stamford Bridge sebelum klub dijual.

"Tolong ketahuilah bahwa ini adalah keputusan yang sangat sulit untuk dibuat, dan menyakitkan bagi saya untuk berpisah dengan klub dengan cara ini," kata Abramovich dalam pernyataannya. Namun, saya yakin ini adalah kepentingan terbaik klub.

"Saya harap saya dapat mengunjungi Stamford Bridge untuk terakhir kalinya untuk mengucapkan selamat tinggal kepada Anda semua secara pribadi," kata Abramovic.

"Merupakan hak istimewa seumur hidup untuk menjadi bagian dari Chelsea FC dan saya bangga dengan semua pencapaian bersama kami. Chelsea Klub Sepak Bola dan pendukungnya akan selalu ada di hati saya."

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya