Momen Mencekam Kiper Aston Villa saat Perayaan Juara Manchester City

Kiper Aston Villa, Robin Olsen diserang suporter Manchester City
Sumber :
  • skysport

VIVA – Momen mencekam dialami kiper Aston Villa, Robin Olsen dalam perayaan juara Manchester City.

Dia diserang oknum suporter saat hendak keluar dari lapangan setelah pertandingan di Stadion Etihad, Minggu malam WIB, 22 Mei 2022.

Aston Villa kemudian merilis pernyataan.yang membenarkan bahwa pemainnya mendapatkan serangan. Olsen mendapatkan benturan di bagian belakang kepala.

Beruntung, Villa dapat memastikan bahwa tidak ada luka serius yang dialami Olsen. VIlla juga tidak akan memperpanjang masalah ini.

Sementara itu, manajer Villa, Steven Gerrard murka saat ditanya apakah pemainnya baik-baik saja saat perayaan juara ManCIty.

Dia meminta hal itu seharusnya ditanyakan kepada CIty dan manajer Pep Guardiola sebagai tuan rumah.

"Tidak ada jawaban untuk itu. Penjaga gawang saya diserang. Jadi saya pikir pertanyaan-pertanyaan itu harus ditujukan kepada Pep dan Manchester City," kata Gerrard, dikutip Skysport.

Sementara Guradiola menyesali hal itu terjadi pada Olsen. Dia menyebut, tidak ada kesengajaan dari suporter. Hal itu terjadi lantaran suporter sangat bereuforia setelah timnya juara.

Drama Adu Penalti, Ini 5 Fakta Real Madrid Pulangkan Manchester City di Liga Champions

"Saya tidak berpikir ada niat, ini momen yang emosional. Selalu sulit untuk memahami mengapa orang merespons dengan cara yang tidak baik. Mudah-mudahan, kita dapat menemukan siapa orang itu dan dia akan dihukum," kata Guardiola.

"Saya tidak tahu bagaimana (menghentikannya). Anda tidak dapat menempatkan 1.000 penjaga untuk mengendalikan semua orang di sana. Kami sangat menyesal. Ini adalah berita buruk hari ini," sambungnya.

Bikin Quattrick Lawan Everton, Cole Palmer Sejajar Erling Haaland dalam Daftar Top Skor

Sebelumnya, ManCIty juga telah merilis permintaan maaf kepada Villa dan Olsen. City berjanji akan mencari pelaku dan memberikan sanksi tegas.

"Manchester City dengan tulus meminta maaf kepada penjaga gawang Aston Villa Robin Olsen, yang diserang setelah peluit akhir pertandingan hari ini ketika para penggemar memasuki lapangan.

5 Fakta Menarik Jelang Duel Manchester City vs Real Madrid di Liga Champions

"Klub telah meluncurkan penyelidikan segera dan setelah diidentifikasi, individu yang bertanggung jawab akan dikeluarkan dengan larangan stadion yang tidak terbatas." bunyi pernyataan CIty.


 

Phil Foden saat Manchester City vs Manchester United

5 Fakta Mengerikan Jelang Duel Brighton vs Manchester City di Premier League

Manchester City akan datang ke markas Brighton dalam laga tunda Premier League matchday ke 29 di Stadion American Express pada Jumat dini hari nanti, 26 April 2024.

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024