Liverpool Ditahan Imbang, Juergen Klopp Kirim Pesan ke Darwin Nunez

Darwin Nunez merayakan gol untuk Liverpool
Sumber :
  • liverpool

VIVA Bola - Manajer Liverpool, Juergen Klopp memberikan pesan kepada Darwin Nunez setelah The Reds ditahan imbang 1-1 oleh oleh tamunya Crystal Palace, Selasa 16 Agustus 2022.

5 Fakta Menarik Jelang Duel Everton vs Liverpool di Premier League

Darwin Nunez terlibat pertengkaran dengan salah satu pemain belakang Crystal Palace yaitu Joachim Andersen. Numaun reaksi yang dilakukan oleh pemain asal Uruguay itu malah menanduk bagian wajah dari pemain belakang skuad asuhan Patrick Vieira.

Atas insiden tersebut, Darwin Nunez langsung mendapatkan kartu merah pada menit ke 57. Sementara Posisi Liverpool sedang tertinggal 0-1. Namun, untungnya dengan 10 pemain, The Reds mampu menyamakan skor menjadi 1-1 ditorehkan oleh Luis Diaz pada menit ke 61.

Liverpool Sudah Temuka Pengganti Juergen Klopp

Striker Liverpool, Luis Diaz mencetak gol ke gawang Crystal Palace

Photo :
  • liverpool

Insiden tersebut juga tepat di depan wasit. Meskipun pemain 23 tahun tersebut sebelumnya mendapatkan provokasi dari Joachim Andersen. Namun, Juergen Klopp tidak membela perlakukan yang dilakukan oleh Darwin Nunez.

Trent Alexander-Arnold Siap Bangkitkan Juara Liverpool

"Saya melihatnya dan itu jelas kartu merah. Dia (Darwin Nunez) diprovokasi sepanjang pertandingan, tapi bukan itu yang harus anda lakukan, bukan reaksi itu yang harus anda ambil," kata Juergen Klopp dilansir dari Sky Sports.

Manajer asal Jerman tersebut menambahkan lebih lanjut mengenai kekecewaan kepada Darwin Nunez. Saya akan berbicara dengan Darwin Nunez. Tidak masuk akal bagi saya untuk membicarakan hal ini di depan umum.

"Kebanyak pemain belakang di Premier League seperti itu, itu bukan segelintir pemain yang selalu memprovokasi, ada banyak pemain belakang yang melakukan hal itu. Namun bukan mananduk reaksi yang diinginkan oleh kami," ungkap mantan manajer Borussia Dortmund tersebut.

Darwin Nunez tidak akan bermain dalam tiga pertandingan kedepan. Hal inilah yang membuat Liverpool bingung, ditambah ada beberapa pemain yang cedera. Namun, Juergen Klopp masih memiliki Roberto Firmino untuk pertandingan selanjutnya menghadapi Manchester United.

Selama Darwin Nunez absen, manajer berusia 55 tahun tersebut akan memberikan porsi latihan lebih dan akan sering berada di tempat Gym, ini bukan sebuah hukuman, melainkan Darwin Nunez saat kembali kelapangan menjadi lebih kuat.

"Saya tidak tahu berapa lama dia (Darwin Nunez) akan mendapatkan hukuman dari FA, kami akan memberikan latihan fisik, bukan sebagai hukuman dari kami, hanya untuk membuatnya lebih kuat, itulah yang akan kami coba." pungkas Juergen Klopp.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya