Baru Perpanjang Kontrak, Josko Gvardiol Tanggapi Minat Chelsea

Josko Gvardiol
Sumber :
  • Twitter: Josko Gvardiol

VIVA Bola - Pemain belakang RB Leipzig, Josko Gvardiol tanggapi minat Chelsea yang ingin mendatangkan dirinya pada bursa transfer musim dingin nanti.

Prediksi Semifinal Piala FA: Manchester City vs Chelsea

Sebelumnya Chelsea telah mengajukan penawaran pada musim panas lalu sebelum bursa transfer ditutup untuk mendatangkan Josko Gvardiol sebesar 77,4 juta poundsterling atau setara dengan Rp1,3 triliun.

Josko Gvardiol

Photo :
  • Twitter: HNS CFF
Bom Transfer Arsenal! Arteta Siap Rekrut Bintang Chelsea Idamannya

Namun tawaran tersebut ditolak RB Leipzig, klub asal Jerman tersebut tampaknya enggan melepas pemain berusia 20 tahun itu dengan cepat, pasalnya Josko Gvardiol baru saja memperpanjang kontrak.

Setelah gagal mendatangkan Josko Gvardiol, The Blues akhirnya mengalihkan incarannya ke Wesley Fofana. Meskipun Chelsea sudah mendatangkan bek baru, namun Graham Potter masih menginginkan satu bek tengah lagi.

Bikin Quattrick Lawan Everton, Cole Palmer Sejajar Erling Haaland dalam Daftar Top Skor

Selain handal sebagai bek tengah, Josko Gvardiol juga handal sebagai bek sayap kiri. Maka dari itu manajer baru The Blues menginginkan pemain yang memiliki banyak posisi untuk melancarkan skema tiga pemain belakang.

RB Leipzig rela melepas pemain asal Kroasia tersebut sebesar 85 juta poundsterling atau setara dengan Rp1,4 triliun. Selain itu juga, CEO RB Leipzig, Oliver Mintzlaff mengungkapkan, bahwa ia sebetulnya tidak berniat menjual Josko Gvardiol.

"Josko Gvardiol baru menandatangani kontrak hingga 2026. Kami pikir bahwa dia (Josko Gvardiol) tidak hanya bermain pada musim ini saja, namun pada musim berikutnya pun dia akan tetap bersama kami," kata Oliver Mintzlaff dilansir Metro.co.uk, Kamis 22 September 2022.

Namun, Josko Gvardiol telah menanggapi minat Chelsea kepada dirinya dan akan mempertimbangkan kembali mengenai masa depannya pada Januari mendatang atau bursa transfer musim dingin.

"Saya masih senang berada di RB Leipzig, saya harus banyak belajar dan perlu memperbaiki diri. Saya memiliki orang-orang yang selalu membantu saya, kami tidak terlalu memikirkan mengenai masalah transfer, kami akan lihat apa yang terjadi pada musim dingin nanti," kata Josko Gvardiol.

Selama bergabung RB Leipzig, Josko Gvardiol tercatat sudah mencetak dua gol serta empat assist dari 54 pertandingan. Sementara bersama Timnas Kroasia, ia sudah mencetak satu gol dari 10 pertandingan sejak debutnya pada 6 Juni 2021.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya