Satu-satunya Alasan Pep Guardiola Tinggalkan Manchester City

Manajer Manchester City, Pep Guardiola
Sumber :
  • Instagram/@mrpepguardiola

VIVA Bola – Pep Guardiola ditanya alasan dia tetap bertahan di Manchester City meski ada tawaran yang datang, salah satunya dari Timnas Brasil. Juru taktik asal Spanyol itu beberapa waktu lalu melakukan perpanjangan kontrak hingga 2025 mendatang.

Ilaix Moriba, Eks Barcelona yang Jadi Ancaman Timnas Indonesia U-23

Jika kontrak itu diselesaikan oleh Guardiola, total dia sudah menjadi juru taktik ManCity selama sembilan tahun. Waktu yang lama, dan dia terlihat nyaman berada di sana.

Guardiola merasa selama di ManCity semua berjalan dengan baik. Tak ada alasan bagi mantan pelatih Barcelona itu untuk hengkang dari Etihad Stadium.

Ngambek saat Ditarik Keluar, Erling Haaland Disemprot Legenda MU: Anak Manja!

Manajer Manchester City, Pep Guardiola

Photo :
  • Liselotte Sabroe/Ritzau Scanpix via AP

Guardiola mengungkapkan satu-satunya alasan dia jika pun akan pergi, yakni jika di dalam skuad dia melihat ada sesuatu yang rusak. Pilihannya dia pergi atau tak melakukan perpanjangan kontrak.

Dapat Kuota Tambahan, Serie A dan Bundesliga Kirim 5 Wakil ke Liga Champions Musim Depan

"Saat saya merasa ada sesuatu yang rusak, saya akan mengundurkan diri atau tidak memperpanjang kontrak," kata Guardiola, dikutip dari Tribal Football.

Di Premier League, ada contoh pelatih yang lama dalam menangani sebuah tim. Di Manchester United ada Sir Alex Ferguson, sedangkan Arsenal memiliki Arsene Wenger.

Manajer Manchester City, Pep Guardiola

Photo :
  • twitter.com/LMA_Managers

Keduanya bahkan memutuskan untuk pensiun dari sepakbola di dua klub Premier League tersebut. Lantas apakah Guardiola punya niat untuk melakukan hal serupa?

"Saya terus mengatakan, saya tidak akan bertahan seperti Fergie dan Arsene," tegas pria berusia 51 tahun tersebut.

Guardiola menganggap kontrak tak lantas jadi harga mati. Andai pun sebelum masa kontraknya habis, tapi ManCity tak membuahkan hasil positif, ada kemungkinan dia mundur.

Perpanjangan kontrak yang dilakukan belum lama ini disebutkannya dengan alasan tim masih memiliki proyeksi bermain bagus. Dia sama sekali tak menyinggung soal loyalitas kepada tim.

"Kontrak itu cuma kertas. Saya perpanjang karena saya merasa kami masih bisa bermain bagus. Tapi pada akhirnya ini adalah hasil. Jika kami saling lelah, saya tidak akan menyelesaikan kontrak ini."

Guardiola datang ke ManCity pada 2016 lalu, setelah dia mengarungi perjalanan bersama Bayern Munich di Bundesliga. Selama ada di klub berjuluk The Citizens, total ada 11 gelar juara dipersembahkan.

Empat kali Guardiola membawa ManCity menjadi juata Premier League, dan sekali Piala FA. Sayangnya di Liga Champions, capaian terbaik adalah runner up pada musim 2020/2021.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya