Prediksi Piala FA: Oxford United vs Arsenal

Pemain Arsenal rayakan gol.
Pemain Arsenal rayakan gol.
Sumber :
  • Nigel French/PA via AP

VIVA Bola - Prediksi pertandingan Oxford United vs Arsenal dalam lanjutan Piala FA putaran ketiga di Stadion The Kassam. Selasa 10 Januari 2023, pukul 03.00 WIB.

Pada pertandingan sebelumnya, Oxford gagal meraih poin sempurna saat menghadapi Exenter City setelah ditumbangkan 0-1. Dalam laga tersebut, Oxford United memiliki beberapa peluang untuk menciptakan keunggulan, namun hingga paruh pertama berakhir belum ada gol terjadi.

Di babak kedua, Oxford United melakukan beberapa pergantian pemain untuk meraih hasil sempurna. Alih-alih ingin mencetak gol, Oxford United malah kecolongan gol di menit ke 75 ditorehkan Sam Noble. Skor tipis pun bertahan hingga laga usai.

Pemain Newcastle United, Miguel Almiron berduel dengan Granit Xhaka (Arsenal)

Pemain Newcastle United, Miguel Almiron berduel dengan Granit Xhaka (Arsenal)

Photo :
  • AP Photo/Ian Walton

Sementara di pertandingan sebelumnya, Arsenal meraih satu poin setelah ditahan imbang atas tamunya Newcastle United tanpa gol. Dalam laga tersebut, Arsenal mendominasi pemain, akan tetapi Bukayo Saka dan kawan-kawan gagal menciptakan sebuah gol.

Di babak kedua, Arsenal hanya melakukan satu kali pergantian pemain yaitu Ben White. Namun skuad asuhan Mikel Arteta mampu bermain dengan baik. Akan tetapi hingga laga usia, skor imbang pun tak mampu terhindar, meskipun begitu The Gunners masih berada di puncak klasemen Premier League.

Pemain Oxford United rayakan gol.

Pemain Oxford United rayakan gol.

Photo :
  • https://www.instagram.com/oufcofficial/
Halaman Selanjutnya
img_title