Arsenal Menggila di Bursa Transfer, Coba-coba 'Colek' Real Madrid

Duel Tottenham Hotspur vs Arsenal
Sumber :
  • Skysport

VIVA Bola – Arsenal tidak main-main di bursa transfer musim dingin ini. Mereka kembali dikabarkan hendak memboyong pemain bintang.

Man Utd Incar Penyerang Tua yang Bela Real Madrid

Tadinya Arsenal gagal memboyong Mykhailo Mudryk. Mereka disalip oleh tim sekotanya, Chelsea.

Namun kemudian Arsenal memilih mendatangkan Leandro Tossard. Pemain Timnas Belgia tersebut diboyong dari Brighton Hove Albion dengan biaya 27 juta poundsterling.

Pelatih Timnas Brasil Peringatkan Real Madrid soal Endrick

Kabarnya Arsenal juga sudah dekat untuk meresmikan kedatangan bek Jakub Kiwior dari Spezia. Namun rupanya aksi mereka belum berhenti sampai di situ.

Declan Rice: Rodri Salah Satu Pemain Terbaik di Dunia

Laporan Metro, Arsenal kini juga sedang menjajal opsi memboyong gelandang Real Madrid, Eduardo Camavinga. Langkah yang ditempuh ialah dengan meminjam penggawa Timnas Prancis tersebut.

Camavinga bergabung dengan Madrid sejak 2021 lalu. Sayangnya dia belum mendapatkan tempat reguler. Musim ini saja dia baru turun sebagai starter sebanyak lima kali di LaLiga.

Pemain muda Prancis, Eduardo Camavinga

Photo :
  • FIFA

Manajer Mikel Arteta berharap hadirnya Camavinga bisa menjadi pelapis yang pas bagi Granit Xhaka atau Thomas Partey. Dia juga ingin skuad Meriam London menjadi lebih tangguh untuk mempertahankan posisi puncak klasemen Premier League sampai akhir musim nanti.

Untuk Camavinga, dia hanya menjadi solusi jangka pendek bagi Arsenal. Sebab target utama mereka sebenarnya adalah Declan Rice yang sekarang membela West Ham United.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya