Prediksi Premier League: Manchester United Vs Leeds United

- AP Photo/Rui Vieira
VIVA Bola - Prediksi pertandingan Manchester United vs Leeds United dalam laga tunda Premier League matchday kedelapan di Stadion Old Trafford, Kamis 9 Februari 2023, pukul 03.00 WIB.
Pada pertandingan sebelumnya, Manchester United berhasil meraih kemenangan atas Crytsal Palace dengan skor 2-1. Dalam laga tersebut, Manchester United mampu unggul dua gol terlebih dahulu ditorehkan Bruno Fernandes (7') dan Marcus Rashford (62').
Meskipun sudah unggul dua gol, Manchester United tidak menurunkan intensitas penyerangannya. Namun di menit ke 76 sempat kecolongan satu gol ditorehkan Jeffrey Schlupp. Hasil ini membuat skuad asuhan Erik Ten Hag berada di peringkat ketiga.
Manchester United vs Crystal Palace
- AP Photo/Dave Thompson
Sementara di pertandingan sebelumnya, Leeds United menelan kekalahan atas tuan rumah Nottingham Forest dengan skor tipis 0-1. Dalam laga tersebut, Leeds United sempat mendominasi permainan, namun di menit ke 14 harus kecolongan gol dibukukan Brennan Johnson.
Di babak kedua, Leeds United mencoba melakukan beberapa pergantian pemain untuk mengejar ketertinggalan. Namun hingga paruh kedua berakhir tidak ada gol tambahan. Hasil ini membuat Leeds United berada di peringkat ke 17 dengan 18 poin.
Patrick Bamford melakukan eksekusi penalti dalam laga Leeds United vs Arsenal
- Tim Goode/PA via AP