Bruno Fernandes: Manchester United Punya Kualitas

Pemain Manchester United, Bruno Fernandes saat dikalahkan Liverpool
Sumber :
  • AP Photo/Jon Super

VIVA Bola – Bruno Fernandes mengatakan sejak awal yakin jika Manchester United akan finis pada empat besar klasemen Premier League musim ini. Mereka memastikannya pada pekan ke-37 Premier League setelah menang 4-1 atas Chelsea di Old Trafford, Jumat dini hari WIB 26 Mei 2023.

5 Fakta Menarik Arsenal Usai Pesta Gol ke Gawang Chelsea di Premier League

Tim berjuluk Setan Merah kini menempati urutan ketiga klasemen dengan raihan 72 poin. Jumlah tersebut tak mungkin lagi dikejar oleh Liverpool yang sekarang berada di urutan kelima.

Diakui oleh Fernandes, sejak pekan ke-28 menghadapi Brentfor, semua orang di dalam skuad menyadari jika mereka harus bermain lebih baik. Karena secara kualitas, mereka mampu melakukan hal tersebut.

Termasuk Zinedine Zidane, Ini 5 Pelatih Pengganti Erik Ten Hag di Manchester United

Manchester United vs Chelsea

Photo :
  • AP Photo/Dave Thompson

Ketika semua orang di dalam tim solid, gagasan yang diberikan manajer Erik ten Hag bisa mereka aplikasikan. Hasilnya sekarang mereka bisa memastikan tiket ke Liga Champions musim depan.

Prediksi Pertandingan Premier League: Brighton vs Manchester City

"Setelah pertandingan di Brentford, semua orang mengerti kami harus melakukan yang lebih baik karena kami memiliki kualitas untuk melakukan jauh lebih baik," kata Fernandes, dikutip dari Tribal Football.

"Tapi kepercayaan selalu ada karena kami percaya sejak awal pada ide manajer, pada pemain yang kami miliki, sejak awal musim hingga akhir," imbuhnya.

Bruno Fernandes mengeksekusi penalti

Photo :
  • AP Photo/Jon Super

"Itulah mengapa kami mendapatkan posisi ini. Tapi kami tidak senang cuma mendapatkan empat besar. Kami ingin lebih baik, kami bertujuan lebih karena kami yakin tim ini memiliki kualitas yang cukup untuk maju."

Bermain di Liga Champions musim depan, Fernandes ditanya mengenai persaingan dengan tim top Eropa lainnya. Dia percaya Setan Merah pasti bisa, asalkan permainan sesuai dengan apa yang direncanakan.

"Saya pikir setiap tim yang berkompetisi di Premier League dapat bersaing di Liga Champions jika Anda melakukan hal yang benar," tutur pemain Timnas Portugal tersebut.

"Liga Champions selalu merupakan skenario yang berbeda karena Anda bermain melawan tim Spanyol yang bermain sangat baik dalam menguasai bola. Anda bermain melawan tim Italia yang sangat kuat, Anda bermain melawan tim Jerman yang kita semua tahu bahwa mereka klinis," tambahnya.

"Kami ingin berada di sana, kami harus menikmatinya dan melakukan yang terbaik yang kami bisa karena saya pikir kami memiliki kualitas untuk bermain dan mendapatkan posisi yang bagus."

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya