Villas-Boas Siap Buat Senang Abramovich

Andre Villas Boas
Sumber :
  • thefootyblog.net

VIVAnews - Manajer anyar Chelsea, Andre Villas-Boas, sadar dirinya harus bisa memenangkan banyak gelar musim depan agar bisa menyenangkan sang pemilik klub, Roman Abramovich.

Villas-Boas resmi menandatangani kontrak selama tiga tahun bersama Chelsea kemarin, Rabu, 22 Juni 2011, setelah The Blues membayar klausul pelepasan arsitek 33 tahun tersebut sebesar Rp182 miliar dari FC Porto.

Manajer asal Portugal itu datang ke Stamford Bridge sebagai pengganti Carlo Ancelotti yang dipecat Abramovich, setelah gagal memberi Chelsea gelar musim lalu.

Villas-Boas sadar tugas berat menanti dirinya musim depan. Namun, mantan asisten Jose Mourinho di Porto dan Chelsea ini yakin bisa menyenangkan Abramovich musim depan.

"Saya yakin saya bisa merespons harapan Chelsea dan kami bisa fokus merebut empat gelar yang harus kami menangkan. Saya yakin orang-orang akan menyukai saya," ujar Villas-Boas seperti dilansir The Sun.

Banyak pihak ragu Villas-Boas bisa membawa Chelsea sukses musim depan, terlebih dengan usianya yang baru 33. Namun, Villa-Boas yakin bisa menjawab keraguan tersebut. "Ini gaya kepemimpinan yang baru, cara yang baru. Tapi saya pikir pada akhirnya semua tergantung motivasi tim. Kami harus merasa ingin terus menang untuk klub ini," tegas Villas-Boas.

Salah satu target yang harus dipenuhi Villas-Boas musim depan adalah membawa gelar Liga Champions ke Stamford Bridge. "Saya mengerti mengapa Chelsea sangat terobsesi dengan Liga Champions. Tapi, Liga Champions tidak dimenangkan oleh klub terbaik, mereka dimenangkan oleh klub paling beruntung," papar Villas-Boas.

Abramovich terkenal kejam terhadap manajer Chelsea yang gagal menjuarai Liga Champions. Sejumlah manajer sudah menjadi korbannya jika gagal memenuhi harapan di akhir musim, termasuk Mourinho, Avram Grant, Ancelotti dan Luis Felipe Scolari.

Terekam CCTV Cabuli Gadis Panti Asuhan, Ketua PSI Gubeng Surabaya Dicokok Polisi 
Prabowo Subianto tiba di Malaysia.

Batalkan Aksi Relawan Turun ke Jalan Jelang Putusan Sengketa Pilpres di MK, Prabowo Tuai Pujian

Menurut Sekjen AMMI Arip Nurahman, langkah dilakukan Prabowo ini, agar menjaga situasi tetap kondusif serta menghindari terjadinya perpecahan diantara sesama anak bangsa.

img_title
VIVA.co.id
20 April 2024