Scholes: Sneijder Pemain Cerdas

Paul Scholes
Sumber :
  • flickr.com

VIVAnews - Manchester United santer dikabarkan terus berburu pemain pengganti Paul Scholes di lini tengah. Nama Wesley Sneijder sempat menjadi yang teratas. Lalu, bagaimana reaksi Scholes?

Legenda hidup Iblis Merah itu tampaknya tak memungkiri jika sosok Sneijder memang paling ideal menjadi penggantinya di Old Trafford. Bahkan, Scholes menyanjung gelandang Inter Milan itu sebagai seorang pemain brilian.

"Ya, Sneijder brilian. Dia cerdas dalam beberapa musim lalu baik saat bersama Inter Milan maupun dengan timnas Belanda," ujar Scholes dilansir tribal, Selasa 2 Agustus 2011.

"Dia (Sneijder) pemain top. Saya yakin banyak klub yang akan tertarik dengan dia setelah dia kosong (habis kontrak)," tambah gelandang yang telah memutuskan pensiun usai final Liga Champions lalu.

Scholesy sendiri meragukan jika Sir Alex Ferguson akan mampu memboyong Sneijder di musim panas ini. Namun pria 36 tahun ini tak kalah optimis jika beberapa gelandang di skuad muda MU dapat menjadi suksesornya.

"Kami punya banyak pemain muda bertalenta. Orang suka dengan Tom Cleverley yang kembali dari Wigan Athletic. Paul Pogba juga pemain bagus dan banyak gelandang bagus di tim muda yang dapat dipersiapkan," tegas Scholes. (ren)

Cerita Unik Muzakki Ramdhan Tentang Menyatu dengan Reza Rahadian di Film Siksa Kubur
Nathan Tjoe-A-On

PSSI Tempuh Jalur Tak Normal Supaya Nathan Tjoe-A-On Bela Timnas U-23 Indonesia di Perempat Final

PSSI sedang berusaha mendapatkan izin dari SC Heerenven agar mau kembali melepas Nathan Tjoe-A-On ke Timnas Indonesia U-23 yang berlaga di babak perempat final.

img_title
VIVA.co.id
23 April 2024