AC Milan Akan Tukar Robinho dengan Torres

Fernando Torres (kanan)
Sumber :
  • AP

VIVAnews - Bursa transfer pada bulan Januari memang masih lama. Namun, kabar seputar isu transfer beberapa pemain top sudah mulai terdengar.

Kali ini, berhembus kabar seputar transfer striker Fernando Torres. Pemain asal Spanyol ini sedang diminati AC Milan.

Seperti dilansir dari media milik Silvio Berlusconi, Sportmediaset, Milan sudah menyiapkan striker Robinho untuk ditukar dengan Torres. Namun, tampaknya Chelsea akan menolak tawaran tersebut.  The Blues lebih menginginkan Alexandre Pato.

Sebelum mendarat di Milan, Robinho pernah bermain di Inggris bersama Manchester City. Namun, pemain asal Brasil ini tidak lama berkostum The Citizens. Ia secara mengejutkan diboyong Milan bersama Zlatan Ibrahimovic dalam bursa transfer musim lalu.

Sedangkan Torres baru bergabung dengan Chelsea musim lalu. Chelsea mendapatkan mantan pemain Liverpool ini dengan transfer fantastis, £50 juta.

Namun, sejak bergabung dengan Chelsea pada awal tahun 2011 penampilan Torres tidak kunjung bersinar. Dari 18 kali penampilannya, dia baru menyumbang satu gol. (irb)

Israel-Iran Memanas, BI Catat Modal Asing Kabur dari Indonesia Rp 21,46 Triliun
Ilustrasi Rapat Dewan Keamanan (DK) PBB

Indonesia Sesalkan Palestina Gagal Jadi Anggota Penuh PBB Karena Veto AS

Pemerintah Indonesia melalui Kementerian Luar Negeri (Kemlu) RI menyesalkan kegagalan berulang DK PBB dalam mengesahkan resolusi keanggotaan penuh Palestina.

img_title
VIVA.co.id
19 April 2024