Tekuk Leeds, MU Melaju ke Babak 4 Piala Liga

Pemain Manchester United merayakan kemenangan atas Leeds United
Sumber :
  • REUTERS/Nigel Roddis

VIVAnews - Manchester United belum tergoyahkan di semua kompetisi Inggris musim 2011-12. MU kali ini menumbangkan Leeds United 3-0 di babak ketiga Carling Cup (Piala Liga), Selasa, 20 September 2011 (Rabu dini hari WIB).

Bertanding di Elland Road, dua dari tiga gol MU disumbang striker veteran Michael Owen di menit 14 dan 32. Satu gol lagi disumbang Ryan Giggs di menit 45.

Gol pertama Owen terjadi setelah menerima umpan dari Park Ji Sung yang sebelumnya disodorkan oleh Dimitar Berbatov. Dengan sedikit sentuhan, Owen mencetak gol pertama MU.

Masuk menit 32, Owen kembali mencetak gol kedua buat Setan Merah. Golnya kali ini dimulai dari sepak pojok yang membuat bola berakhir di kaki Owen. Gol kedua pun tercipta buat Setan Merah.

Di menit akhir babak pertama, Giggs menciptakan gol ketiga. Gol ini dimulai dari sepak pojok yang berakhir dengan gol ketiga buat Setan Merah. Itu menjadi gol terakhir yang tercipta di babak pertama dan menutup skor 3-0 untuk MU.

Di paruh kedua, manajer MU Sir Alex Ferguson mulai mengurangi tekanan pada Leeds sebagai tuan rumah. Fergie juga memberi kesempatan pada pemain-pemain mudanya seperti Danny Welbeck, Paul Pogba, dan Larnell Cole untuk masuk di babak kedua.

Namun, masuknya ketiga pemain muda ini tak mengubah skor pertandingan. Setan Merah tetap unggul 3-0 dan berhak lolos ke babak keempat Piala Liga 2011-12.

Line Up Kedua Tim

Chandrika Chika Terjerat Narkoba, Alasannya Mengejutkan: Bukan Doping, Tapi Pergaulan

Leeds: Lonergan, Lees, Bromby, O'Dea, White, Snodgrass, Howson, Clayton, Keog (Vayrynen'52), McCormack (Nunez'66), Becchio (Forssell'52).

Man Utd: Amos, Valencia, Carrick, Fryers, Fabio, Diouf (Welbeck'70), Park, Giggs (Pogba'45), Macheda (Cole'78), Berbatov, Owen

Ilustrasi mengemudi mobil di tengah hujan

Top Trending: Wanita Dilarang Naik Kendaraan Online karena Bernama Ini, Komika Usir Ibu Menyusui

Berita tentang geger seorang wanita dilarang naik kendaraan online gegara bernama ini hingga komika usir ibu menyusui menjadi terpopuler di kanal Trending VIVA.co.id. 

img_title
VIVA.co.id
24 April 2024