Gol Phil Jones Bawa MU Kembali Tempel ManCity

Phil Jones (Kiri/Biru) saat jebol gawang Aston Villa
Sumber :
  • yahoosport

VIVAnews - Manchester United tak butuh waktu lama untuk kembali merebut posisi kedua klasemen Premier League dari tangan Tottenham Hotspur. Gol Phil Jones cukup untuk membawa MU menekuk Aston Villa dengan skor tipis 1-0.

Dengan hasil ini, MU kembali nangkring di posisi kedua dengan torehan 33 poin atau tertinggal lima poin dari rival sekotanya Manchester City yang masih kokoh di puncak. Sedangkan Villa harus rela berada di posisi kesembilan dengan torehan 16 poin.

Tandang ke Villa Park, Minggu 4 Desember 2011, Sir Alex Ferguson memilih menurunkan kiper Anders Lindegaard dibanding David de Gea. Tak hanya itu, Fergie juga kembali memasang Phil Jones sebagai gelandang bertahan. 

Strategi itu tampaknya akan berbuah manis setelah MU berhasil unggul 1-0 pada menit 20. Jones berhasil menyongsong bola umpan silang Luis Nani dari sisi kanan pertahanan Aston Villa. Bola tanpa ampun menjebol gawang kiper Shay Given.

MU berpeluang menggandakan keunggul pada menit 25. Namun kali ini bola hasil tandukan Nani masih tepat dalam pelukan kiper Shay Given.

MU kembali menebar ancaman pada menit 32. Kali ini giliran Antonio Valencia yang masuk di menit 12 menggantikan Javier 'Chicharito' Hernandez yang cedera. Sayangnya bola tendangan jarak jauh Valencia masih melambung di atas mistar gawang Aston Villa.

Sebaliknya justru tuan rumah harus kehilangan kiper utamanya Shay Given yang mengalami cedera di menit 36. Kiper Brad Guzen masuk menggantikan Shay Given. Skor 0-1 untuk keunggulan MU ini bertahan hingga turun minum.

Pada babak kedua, tuan rumah mencoba merespon ketertinggalan. Aston Villa berpeluang menyamakan kedudukan pada menit 70 lewat striker veteran Emile Heskey memanfaatkan umpan Richard Dunne. Sayang tandukan Heskey masih tak menemui sasaran.

Pada menit 75, pasukan Alex McLeish kembali mengancam gawang Iblis Merah. Namun peluang dari tandukan James Collins memanfaatkan umpan Dunne masih berhasil diamankan kiper Lindegaard. Skor 1-0 untuk keunggulan MU ini akhirnya bertahan hingga pertandingan usai.

Tottenham sendiri sebelumnya sempat merebut posisi kedua setelah sukses menggulung Bolton Wanderers 3-0 di White Hart Lane. Tiga gol Spurs dicetak Gareth Bale (7'), Aaron Lennon (50') dan Jermain Defoe (60'). Kini pasukan Harry Redknapp mengoleksi 31 poin atau tertinggal dua poin dari MU.

Susunan Pemain
Aston Villa:
Shay Given (Brad Guzan, 38'), Richard Dunne, James Collins, Stephen Warnock, Alan Hutton, Chris Herd (Stiliyan Petrov, 59'), Jermaine Jenas (Emile Heskey, 64'), Barry Bannan, Marc Albrighton, Gabriel Agbonlahor, Darren Bent

Manchester United:
Anders Lindegaard, Rio Ferdinand (Ryan Giggs, 64'), Nemanja Vidic, Patrice Evra, Chris Smalling, Michael Carrick, Phil Jones, Ashley Young (Danny Welbeck, 79'), Nani, Javier Hernández (Antonio Valencia, 12'), Wayne Rooney

MU Mainkan Mkhitaryan Lagi, Mourinho Tidak Puas
Manajer Manchester United, Jose Mourinho

Rekor Buruk Mourinho di MU

Dari dua manajer sebelumnya, Mourinho memiliki rekor terburuk.

img_title
VIVA.co.id
4 November 2016