Undian FA Cup, Premier League Tak Dominan

Manchester United tersingkir dari Piala FA
Sumber :

VIVAbola - Drawing atau undian babak 16 besar Piala FA telah digelar Minggu 29 Januari 2012 waktu Inggris. Menariknya, duel sesama tim Premier League terancam tak terjadi dalam delapan pertandingan putaran kelima Piala FA.

Duel sesama penghuni Premier League hanya menyisakan satu kesempatan. Itupun andai Sunderland mampu mengalahkan Middelsbrough di pertandingan ulangan setelah sebelumnya kedua tim bermain imbang 1-1.

Jika Sunderland kalah di kandang Middlesbrough pada 7 Februari mendatang, maka dipastikan duel sesama penghuni Premier League tak akan terjadi. Dua partai ulangan lainnya akan mempertemukan Blackpool vs Sheffield Wednesday dan Millwall versus Southampton setelah sebelumnya juga bermain imbang.

Dari hasil drawing, beberapa kekuatan Premier League yang tersisa akan menghadapi tim-tim yang berada di kasta lebih rendah. Liverpool akan bertemu klub Championship, Brighton & Hove Albion di Anfield.

Chelsea akan menjamu klub Championship lainnya, Birmingham City di Stamford Brigde. Sedangkan Tottenham Hotspur akan melawat ke markas klub gurem, Stevenage, yang saat ini berlaga di League One atau setara Divisi Tiga.

Pertandingan babak 16 besar atau putaran ke-5 Piala FA akan digelar pada tanggal 18 dan 19 Februari 2012. Crawley Town menjadi tim terendah karena hanya tampil di kompetisi setara divisi empat di Inggris.

Undian Babak Kelima Piala FA:
Liverpool v Brighton
Everton vs Blackpool/Sheffield Wednesday
Chelsea vs Birmingham City
Crawley Town vs Stoke City
Stevenage FC v Tottenham Hotspur
Norwich City vs Leicester,
Sunderland/Middlesbrough vs Arsenal
Millwall/Southampton vs Bolton Wanderers

Cetak Sejarah Baru, Arteta Puji Soliditas Arsenal
Pemain Aston Villa, Fabian Delph

Gagal Rebut Piala FA, Aston Villa Akui Arsenal Lebih Baik

"Penguasaan bola mereka cukup baik dan kami pun kelelahan".

img_title
VIVA.co.id
31 Mei 2015