ManCity dan Spurs Lepas Pemain Bertahan

Wayne Bridge
Sumber :
  • telegraph.uk

VIVAbola - Manchester City dan Tottenham Hotspur sama-sama melepas pemain bertahannya di bursa transfer musim dingin ini. Kedua pemain itu dibiarkan hengkang ke klub lain dengan status pinjaman.

Pihak ManCity pada Selasa, 31 Januari 2012, menyatakan bahwa mereka telah sepakat meminjamkan Wayne Bridge ke Sunderland sampai akhir musim. Diketahui sejak beberapa waktu lalu mantan pemain Chelsea tersebut memang sudah mengungkapkan keinginannya hengkang dari Etihad Stadium karena bosan terus dibangku cadangkan oleh pelatih Roberto Mancini.

Sementara, pelatih Sunderland, Martin O'Neill, menyambut gembira kehadiran Bridge di skuadnya. Dia yakin pemain 31 tahun bisa memberikan kontribusi besar bagi The Black Cats, julukan Sunderland, nantinya.

"Bridge punya pengalaman yang tidak perlu diragukan dan saya harap dia bisa membantu tim sampai akhir musim nanti. Kami sangat senang dengan kehadirannya, apalagi saat ini begitu banyak pemain yang cedera," ujar O'Neill.

Sama halnya dengan ManCity, Spurs juga meminjamkan Vedran Corluka ke Bayer Lerverkusen. Menurut kabar, tim asuhan Harry Redknapp itu juga memberikan opsi permanen di penghujung musim nanti.

Pemain asal Krosia itu bersedia bergabung dengan klub asal Bundesliga karena merasa dirinya sudah tidak dibutuhkan lagi oleh The Lilywhites, julukan Spurs. Pada musim ini, Corluka memang baru tercatat tiga kali tampil membela Spurs. (irb)

Guardiola Diragukan, Xavi Turun Tangan
Yaya Toure merayakan gol Manchester City

Yaya Toure Akhirnya Menyerah, Minta Agennya Diam

Yaya Toure berusaha untuk berdamai dengan bos ManCity

img_title
VIVA.co.id
4 November 2016