Van der Vaart Absen di Derby London Utara

Rafael van der Vaart
Sumber :

VIVAbola - Rafael van der Vaart belum juga pulih dari cedera betis. Gelandang Tottenham Hotspur itu terancam absen dalam derby London Utara melawan Arsenal, pada laga lanjutan Premier League akhir pekan depan.

Van der Vaart mendapat cedera ketika Spurs mengalahkan Wigan Athletic 3-1 di White Hart Lane, pada 1 Februari 2012. Seperti dilaporkan Talksport, perkembangan gelandang asal Belanda itu selama menjalani pemulihan sangat lambat.

Pada laga putaran kelima Piala FA, Sabtu 18 Februari 2012, Van der Vaart dipastikan tidak membela Spurs melawan Stevenage. Manajer Spurs Harry Redknapp hingga kini masih menunggu pemain 29 tahun itu pulih 100 persen.

Redknapp juga tidak ingin mengambil risiko dengan menurunkan Van der Vaart di derby London Utara. Spurs akan menyambangi markas Arsenal, Emirates Stadium, pada 26 Februari mendatang. Besar kemungkinan, sang pelatih baru memasukkannya dalam daftar pemain cadangan saat menjamu Manchester United, pada 4 Maret 2012.

Sepanjang musim ini, Van der Vaart sudah membukukan sembilan gol bagi Spurs. Namun tanpa kehadiran gelandang enerjik itu, The Lilywhites mampu meraih hasil positif dalam dua pertandingan, dengan menahan imbang Liverpool 0-0 dan melibas Newcastle United 5-0. (eh)

Oezil Tak Berharap Jadi Kapten Jerman
Pelatih Arsenal, Arsene Wenger

Wenger Isyaratkan Tak Ada Bek Baru di Laga Pertama Arsenal

Dia mengatakan Arsenal harus mencari solusi internal untuk bek tengah.

img_title
VIVA.co.id
11 Agustus 2016