Arteta Semangati Torres Jelang Derby London

Mikel Arteta
Sumber :
  • DAYLIFE

VIVAbola - Performa Fernando Torres masih belum bisa memuaskan fans Chelsea. Meskipun telah membukukan dua gol di awal musim, namun penampilannya yang terkesan 'angin-anginan' terus dikritik oleh sebagian publik The Blues.

Jelang duel kontra Arsenal sore ini, Sabtu, 29 September, Mikel Arteta yang sejatinya menjadi musuh Torres di lapangan justru memberikan semangat. Dia juga membela El Nino dari kritikan yang menghujani sejak awal kedatangannya ke Stamford Bridge.

"Dia sahabat saya. Sepakbola memang kadang demikian, mereka hanya melihat apa yang Anda lakukan dalam beberap pekan terakhir saja," ujar Arteta yang telah berkawan dengan Torres sejak masih berusai 16 tahun.

"Torres memiliki mental yang kuat. Dia tetap tegar meskipun terus dikritik," sambung Arteta.

Torres ditransfer dari Liverpool dengan biaya mencapai £50 juta atau Rp772 miliar pada Januari 2011 lalu. Harga yang dianggap kurang sesuai menginggat menimnya gol yang torehkan pemain asal Spanyol tersebut selama berseragam Chelsea. Namun Arteta dengan lantang mengemukakan pembelaan buat striker 28 tahun itu.

"Ketika Anda berposisi sebagai striker dan dihargai £50 juta, maka Anda dalam tekanan besar. Orang hanya melihat pemain depan lewat gol dan saya pikir itu tidak adil," sambungnya dikutip Sky Sports. (irb)

Conte Haramkan Beberapa Makanan Masuk ke Tim Chelsea
Eks bos Chelsea Guus Hiddink

Bertemu Conte, Hiddink Minta Saran soal Inter Milan?

Pemilik baru Inter Milan menginginkan Hiddink jadi bos sementara.

img_title
VIVA.co.id
4 November 2016