Presiden Chelsea: Abramovich Frustrasi

Sumber :
  • Zimbio

VIVAbola – Presiden Chelsea, Bruce Buck, mengklaim pemilik klub, Roman Abramovich frustrasi lantaran rentetan hasil buruk The Blues. Buck menuturkan hal tersebut dalam balasan surat elektronik kepada seorang penggemar.

Fans yang diketahui bernama Dan Silver mengirim surat kepada Buck. Silver mengungkapkan kekecewaan atas kehadiran Rafael Benitez sebagai manajer interim Chelsea. Pria asal Spanyol itu menggantikan Roberto Di Matteo yang dipecat pada November 2012.

Ketika masih menangani Liverpool, Benitez pernah mengatakan dia tidak akan melatih Chelsea. Pernyataan inilah yang menyulut emosi fans The Blues saat manajemen klub justru merekrut Benitez. Ia dikontrak hingga akhir musim 2012-13.

“Kecaman anti-Chelsea yang dia ucapkan tidak akan pernah terlupakan. Hal itu akan selalu membuat dia berjuang keras membuktikan kompetensinya. Tapi, taktik dan kemampuan dia mengubah permainan tim sangat tidak baik,” tulis Silver seperti dilansir Daily Mail.

“Kehadiran dia membuat klub terpecah belah, sehingga fans marah dan kecewa. Dia menghambat kemajuan tim, padahal kami (Chelsea) memiliki talenta luar biasa. Kami hanya butuh orang yang tepat untuk membawa kemajuan tim, bukan Rafa orangnya.”

Fans The Blues menolak kehadiran Rafael Benitez

Conte Haramkan Beberapa Makanan Masuk ke Tim Chelsea

Aksi protes fans Chelsea

Silver, mewakili aspirasi fans Chelsea, menganggap Benitez tidak membawa perubahan berarti bagi tim. Dalam lima pertandingan terakhir, Frank Lampard dan kawan-kawan empat kali bermain imbang. Wajar saja jika suporter The Blues menginginkan kepergian Benitez dari Stamford Bridge.

Presiden Chelsea kemudian membalas surat Silver: “Anda pasti menghargai jika saya tidak bisa menanggapi poin spesifik yang Anda tuturkan. Tapi, Roman dan Dewan Direksi juga frustrasi seperti Anda karena hasil yang diraih tim.”

“Kami bekerja keras untuk mengubah semuanya. Saya berharap Anda tetap mendukung klub ini karena para pemain butuh dukungan Anda,” demikian harapan Buck. (ibk)

Eks bos Chelsea Guus Hiddink

Bertemu Conte, Hiddink Minta Saran soal Inter Milan?

Pemilik baru Inter Milan menginginkan Hiddink jadi bos sementara.

img_title
VIVA.co.id
4 November 2016