Aguero Terancam Absen Hadapi Barcelona

Sergio Aguero rayakan gol ke gawang Arsenal
Sumber :
  • REUTERS/Phil Noble

VIVAbola - Striker Manchester City, Sergio Aguero, terancam harus absen lebih lama karena mengalami cedera betis. Manajer ManCity, Manuel Pellegrini memprediksi pemain asal Argentina tersebut bisa saja absen 8 pekan atau 2 bulan.

Aguero mengalami cedera saat The Citizens menekuk Arsenal 6-3 akhir pekan lalu. Sebelumnya Aguero diprediksi absen sebulan. Namun, Pellegrini rupanya belum bisa memastikan kapan pemain pemain 25 tahun itu benar-benar bisa pulih.

"Saya bukan dokter. Sangat sulit menentukan hal ini. Dokter mengatakan setidaknya dia harus absen satu bulan hingga delapan pekan. Kita akan lihat," ujar Pellegrini seperti dikutip Sky Sports.

"Saya tak tahu berapa pekan. Namun setidaknya satu bulan. Sangat sulit untuk mengetahui saat ini berapa pekan dia akan pulih," lanjut pria berkebangsaan Chile ini.

Dengan demikian, Aguero terancam harus absen dalam leg pertama babak 16 besar Liga Champions melawan Barcelona. Laga ini dijadwalkan berlangsung di Etihad Stadium, 18 Februari 2013.

Aguero juga hampir dipastikan melewatkan laga Premier League melawan Liverpool, Tottenham Hotspur, dan Chelsea. Dia juga tak bisa tampil di babak ketiga Piala FA melawan Blackburn Rovers. Sebanyak 12 pertandingan harus dilewatkan Aguero jika dia benar-beanr harus absen 2 bulan.

Saat ini, Aguero merupakan tumpuan di lini depan The Citizens. Mantan pemain Atletico Madrid ini menjadi top skorer di ManCity dengan torehan 19 gol dari 20 pertandingan. Pellegrini tentunya harus bekerja lebih keras tanpa kehadiran Aguero.

Lihat berita menarik lainnya dengan mengklik tautan ini.

Guardiola Diragukan, Xavi Turun Tangan

(ren)

Yaya Toure merayakan gol Manchester City

Yaya Toure Akhirnya Menyerah, Minta Agennya Diam

Yaya Toure berusaha untuk berdamai dengan bos ManCity

img_title
VIVA.co.id
4 November 2016