Mourinho Waspadai Potensi Kejutan Liverpool

Pelatih Chelsea, Jose Mourinho
Sumber :
  • REUTERS/Stefan Wermuth
VIVAbola - Manajer Chelsea, Jose Mourinho, menilai Liverpool berpotensi membuat kejutan di akhir musim 2013/14 ini. The Reds, diprediksi Mourinho, bisa saja menyalip para pesaingnya untuk meraih gelar Liga Inggris di musim ini.

Mourinho memiliki alasan kuat mengapa dia mengeluarkan pernyataan tersebut. Menurut The Special One, beban Liverpool di musim ini tidaklah terlalu berat ketimbang tiga anggota penghuni posisi empat besar lainnya.

Saat ini konsentrasi Arsenal, Chelsea, dan Manchester City, sedang terpecah untuk menghadapi lawan-lawan mereka di fase 16 besar Liga Champions. Sedangkan, Liverpool yang absen di kompetisi tersebut, dinilai memiliki fokus yang lebih baik ketimbang ketiga tim itu.

"Liga Inggris selalu menampilkan yang terbaik untuk siapa saja. Banyak tim yang berpotensi untuk meraih gelar juara Liga Inggris. Dan Liverpool punya peluang yang lebih besar dari anggota empat besar lainnya karena tidak bermain di Liga Champions," kata Mourinho seperti dilansir Sky Sports.

"Mereka pasti punya konesntrasi yang lebih baik ketimbang kami di Liga Inggris. Lalu, tenaga mereka tidak terlalu terkuras. Jadi, saya pikir itu akan menjadi lebih menarik," sambung pria Portugal itu.

"Kami masih bisa kehilangan poin. Kejar mengejar angka pasti akan terus terjadi hingga akhir musim. Di Liga Champions semua klub punya ambisi besar dan akan membuat kami semakin sulit untuk mendulang poin di liga domestik," tutur Mourinho.

Chelsea saat ini masih nyaman duduk di puncak klasemen Liga Inggris. Mereka mengumpulkan 57 poin dari 26 laga.

Baca berita menarik lainnya dengan mengklik tautan ini.
Liverpool Tunjuk Direktur Sepakbola untuk Pertama Kali
Eks bos Chelsea Guus Hiddink

Bertemu Conte, Hiddink Minta Saran soal Inter Milan?

Pemilik baru Inter Milan menginginkan Hiddink jadi bos sementara.

img_title
VIVA.co.id
4 November 2016