Sempat Akan Dipecat, Inzaghi Ingatkan Milan tentang Ferguson

Filippo Inzaghi.
Sumber :
  • REUTERS/Giorgio Perottino.

VIVA.co.id - AC Milan kembali tumbang. Kali ini lebih tragis, kekalahan 0-1 dari Lazio membuat Rossoneri yang tampil di kandang sendiri, San Siro, harus terdepak dari kancah Coppa Italia.

Tapi, beruntung bagi pelatih Filippo Inzaghi. Isu pemecatan dirinya jika gagal di laga kontra Lazio ini urung terbukti. Manajemen mengonfirmasi mantan bomber timnas Italia itu masih tetap memangku jabatan arsitek tim.

Berbicara usai pertandingan, Inzaghi mengaku kecewa dengan hasil yang didapat timnya. Padahal, dia menilai dalam duel tersebut Riccardo Montolivo cs sudah tampil bagus.

"Saya sangat kecewa harus kalah dengan tidak layak. Kami tidak beruntung dalam beberapa insiden, padahal tim sudah mengerahkan semuanya," kata Inzaghi dikutip Football Italia.

Soal nasibnya dan Milan, Inzaghi berharap semua pihak mau bersabar. Dia meminta waktu untuk membangun kembali skuad yang telanjur berantakan. Tak lupa dia juga meningatkan publik tentang bagaimana Sir Alex Ferguson yang sempat bersusah payah pada masa-masa awal menangani Manchester United dulu.

"Kami memang tak mampu meraih yang diinginkan sekarang, tapi kami terus bekerja. Hari ini seorang teman mengingatkan saya bahwa seorang Ferguson butuh 7 tahun sebelum meraih gelar liga pertamanya di MU. Tapi, saya tidak sedang membandingkan dengannya," ujar pria yang biasa disapa Pippo itu. (art)

Dua Gol Oscar ke Gawang Milan Bikin Conte Tersenyum

Baca juga:

Hasil Lengkap Pertandingan Tadi Malam

Singkirkan Liverpool, Chelsea Melaju ke Final Piala Liga

10 Pemain Lazio Singkirkan Milan dari Coppa Italia

Eks Striker Milan dan Juve Berlabuh di Tim Promosi Serie A
Gelandang Real Madrid, Isco.

Gelandang Madrid Jadi Target Utama Proyek Irit Milan

Musim ini, Milan cuma dimodali €14 juta untuk belanja pemain.

img_title
VIVA.co.id
8 Agustus 2016