Tunjukkan Progres, MU Siap Kembali Tampil Menghibur

Bek MU, Jonny Evans (kiri) rayakan gol ke gawang Sunderland
Sumber :
  • REUTERS/Nigel Roddis

VIVA.co.id - Terseok-seok di awal musim ini, Manchester United secara perlahan mulai menunjukkan konsistensi. Bek Setan Merah, Jonny Evans pun menilai timnya menunjukkan progres signifikan dan kini siap kembali menjadi tim yang wajib diperhitungkan.

Seperti diketahui, di bawah asuhan manajer anyar, Louis van Gaal, MU awalnya kesulitan. Di Premier League, peringkat mereka pun tercecer. Namun, Wayne Rooney dan kawan-kawan mampu bangkit dan kini mampu menempati peringkat 3 klasemen sementara.

Begitupun di ajang Piala FA, di mana Setan Merah berhasil melaju hingga babak perempatfinal. Terbaru, mereka berhasil menyingkirkan Preston North End dan akan bertemu tim tangguh, Arsenal pada babak selanjutnya.

"Saya pikir begitu (MU telah menunjukkan progres). Anda bisa lihat dari performa kami pada awal musim, di mana kami tak bermain baik dan kerap tak meraih hasil (positif)," kata Evans, sebagaimana dilansir Sports Mole, Rabu 18 Februari 2015.

Lebih lanjut, Evans juga mengatakan para pemain sudah paham dengan formasi yang digunakan van Gaal. Dia pun memuji manajer asal Belanda itu, lantaran mampu mengubah keadaan, dari tim yang susah payah menemukan permainan terbaik menjadi tim solid.

"Sekarang, manajer telah membuat kami lebih terorganisir dan semua pemain sadar akan tugasnya masing-masing. Saat kami kembali bersatu, kami kami bisa (mulai) menghibur lagi," ucap pemain bernama lengkap Jonathan Grant Evans tersebut.

MU Mainkan Mkhitaryan Lagi, Mourinho Tidak Puas

Baca juga:

Tamparan Winger Liverpool Berujung Sanksi 4 Laga

Wags Persib Pamer Kemesraan di Pinggir Kolam Renang

Kroos: Ancelotti, Sosok di Balik Kepindahan Saya ke Madrid
Sudah Jadi Pemain MU, Pogba Masih Dibelikan Rumah Juventus
Manajer Manchester United, Jose Mourinho

Rekor Buruk Mourinho di MU

Dari dua manajer sebelumnya, Mourinho memiliki rekor terburuk.

img_title
VIVA.co.id
4 November 2016