Arsenal Selalu Kesulitan Lawan Tim yang Bertahan

Gelandang Arsenal, Santi Cazorla.
Sumber :
  • REUTERS
VIVA.co.id
Wenger Isyaratkan Tak Ada Bek Baru di Laga Pertama Arsenal
- Pelatih Arsenal, Arsene Wenger mengakui skuad asuhannya tidak mampu bermain maksimal jika melawan tim yang bermain bertahan. Hal itu tampak saat The Gunners kalah 0-1 dari Swansea City dalam laga lanjutan Premier League di Emirates Stadium, Selasa, 12 Mei 2015 dini hari WIB.

Bintang Arsenal Desak Wenger Fokus Cari Bek

Jika melihat catatan statistik sepanjang laga, hasil 1-0 untuk kemenangan The Swans memang cukup mengejutkan. Hal itu dikarenakan, Arsenal sebenarnya mampu mengausai jalannya pertandingan dengan penguasaan bola mencapai 70 persen.
Trauma Cedera, Bintang Arsenal Bakal Ubah Gaya Main


Olivier Giroud dan kawan-kawan pun tercatat memiliki 23 peluang berbahaya pada laga tersebut. Mereka unggul jauh dari skuad asuhan Garry Monk yang hanya memiliki delapan peluang berbahaya, dan salah satunya berhasil dikonversi menjadi gol oleh Bafetimbi Gomis pada menit ke-85.


"Kami sangat tidak beruntung ketika bermain melawan tim yang menerapkan strategi bertahan sepanjang laga. Mereka bertahan dengan sangat baik dengan empat
bek
dan enam gelandang," ujar Wenger seperti dilansir
Eurosport
.


"Kami tidak berhasil mencetak gol dalam dua pertandingan terkahir di kandang. Ketika anda unggul persentase penguasaan bola, namun tidak berhasil mencetak gol, itu akan benar-benar membuat frustrasi," tambah pria berpaspor Prancis itu.


Arsenal kini berada di peringkat ketiga klasemen sementara Premier League musim ini dengan raihan 70 angka dari 35 pertandingan. Mereka terpaut tiga angka dari penghuni peringkat kedua, Manchester City yang telah memainkan 36 pertandingan.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya