Van Gaal Bakal Rombak MU di Tur Pramusim

Manajer Manchester United Louis van Gaal
Sumber :
  • Reuters/Carl Recine
VIVA.co.id –
Harry Maguire Belum Pantas Jadi Kapten Manchester United
Manajer Manchester United, Louis van Gaal, sangat antusias menyambut tur pramusim pasukannya nanti. Dalam kesempatan ini, Van Gaal juga akan merombak dan membangun tim “baru” Setan Merah.

5 Pertemuan Terakhir MU Vs Tottenham, Hujan Gol dan Pembantaian

Mengulangi tur musim panas pada tahun lalu, MU akan kembali mengunjungi Amerika Serikat pada Juli nanti. Wayne Rooney cs akan mengikuti kompetisi International Champions Cup. MU dijadwalkan melawan Club America, San Jose Earthquakes, Barcelona dan Paris Saint-Germain.
Marcus Rashford Gantikan Kylian Mbappe di PSG?


Berkaca dari tur MU musim lalu, Van Gaal lebih ingin fokus dalam membangun tim untuk kali ini. Diketahui, Setan Merah tampil cukup baik saat melawan Real Madrid, Inter Milan, hingga Liverpool.


Namun, ironisnya mereka malah tampil jeblok di beberapa laga awal Premier League. Van Gaal mengakui bila tahun lalu, timnya kerap berpindah-pindah kota dan minim latihan hingga mengawali musim dengan kurang baik.


“Hal terpenting (dari tur pramusim) adalah membangun tim dengan individu pemain agar mereka berpikir seperti sebuah tim. Namun, kami juga butuh kebugaran dan ritme permainan. Dan selain itu kami harus bertanding dan kami juga harus berlatih dengan baik,” kata Van Gaal, kepada MUTV.


“Ketika pergi ke Amerika (tahun lalu), kami tidak memiliki banyak waktu untuk berlatih karena kami sering bepergian. Kini, kami telah memperbaiki tur Amerika, karena kami bakal memiliki dua basecamp dan bisa membangun kebugaran tim di sana,” lanjutnya.


Pada kesempatan tersebut, pelatih yang sukses membawa MU finis di posisi 4 musim ini mengisyaratkan untuk membangun ulang timnya. Akan tetapi, itu semua tergantung dengan beberapa pemain baru yang masuk.


"Saya harus menyusun tim berdasarkan berbagai pertimbangan. Semuanya tergantung dari berapa banyak pemain baru yang didatangkan," ujarnya. (one)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya