James Milner Bawa Liverpool Tekuk Brisbane Roar

Para pemin Liverpool
Sumber :
  • Reuters / Jason O'Brien
VIVA.co.id
Liverpool Tersingkir dari Liga Europa Saat Bayer Leverkusen Melaju ke Semifinal
- Liverpool berhasil memetik kemenangan kedua dalam laga tur pramusim. Adalah James Milner yang menjadi penentu kemenangan
The Reds
5 Fakta Menarik Atalanta Usai Pulangkan Liverpool di Liga Europa
atas Brisbane Roar 2-1, Jumat 17 Juli 2015.
Hasil Lengkap Liga Europa: Liverpool Menang tapi Menangis, AS Roma Singkirkan AC Milan

Dalam laga yang digelar di Suncorp Stadium, Brisbane, Liverpool harus tertinggal lebih dulu dari tuan rumah lewat gol Dimitri Petratos menit 17.

Tertinggal satu gol, Liverpool menaikan tempo serangan. Menit 25, rekrutan anyar danny Ings hampir saja menyamakan kedudukan. Sayang sepakannya masih mampu dihalau kiper Brisbane, Jamie Young.


Adam Lallana akhirnya mampu membawa Liverpool menyamakan kedudukan lewat golnya di menit 28. Memanfaatkan umpan James Milner, sepakan indah Lallana mendarat mulus dalam gawang Jamie Young.


Penyerang muda Liverpool Divick Origi tak mau ketinggalan. Ia membuat peluang di menit 34, namun sepakannya masih belum menemui sasaran.


Baik Liverpool dan Brisbane Roar belum bisa menambah pundi golnya hingga akhir babak pertama. Skor imbang 1-1 menjadi hasil di paruh laga.


Memasuki babak kedua, Liverpool tetap mampu menguasai jalannya pertandingan. Peluang emas Liverpool lewat Jordan Henderson menit 34, kembali berhasil digagalkan kiper Jamie Young.


Aksi brilian kembali diperlihatkan Jamie Young saat menggagalkan peluang emas pemain muda Liverpool, Jordon Ibe, menit 68.


James Milner akhirnya berhasil membawa Liverpool membalikan keadaan lewat golnya di menit 75. Gelandang anyar Liverpool ini sukses memaksimalkan
assist
Jordan Henderson untuk mencetak gol perdananya bagi Liverpool.


Gol Milner tersebut jadi penentu kemenangan Liverpool. Hingga peluit panjang dibunyikan wasit, keunggulan 2-1 mutlak jadi milik pasikan Brendan Rodgers.


Susunan Pemain:


Brisbane Roar:
Jamie Young (gk); Jack Hingert (Daniel Bowles'72), James Donachie, Jade North, Shane Stefanutto (Jerome Polenz'46); Steven Lustica, Luke Brattan (Devante Clut'57), Thomas Broich; Dimitri Petratos (Mitchell Flinn Hore'90), Jamie MacLaren (Nicholas D'Agostino'60), Brandon Borello (Shannon Brady'72).


Liverpool:
Simon Mignolet (gk); Nathaniel Clyne, Martin Skrtel, Mamadou Sakho (Kolo Toure'61), Joe Gomez; Jordan Henderson, Lucas Leiva (Jordan Rossiter'69), James Milner, Danny Ings (Rickie Lambert'76), Adam Lallana (Jordon Ibe'62); Divock Origi.


Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya