Ini Daftar Kekayaan Klub Premier League

Sumber :
  • Reuters / Eddie Keogh
VIVA.co.id
Mourinho Tuntut MU Cepat Beradaptasi dengan Gayanya
- Para pendukung Arsenal mungkin bertanya, tentang kemampuan finansial klub kesayangan mereka, yang selama ini seolah menghindari pembelian pemain-pemain top untuk didatangkan ke Emirates Stadium.

Mourinho Tak Rela Jika MU Hanya Finis 4 Besar

Namun, menurut Dr. Tom Markham di
Stones Gabung ManCity Berkat Bujukan Dua Pemain Ini
Sporting Intelligence , the Gunners ternyata satu-satunya klub dengan kekayaan lebih dari  £1,118 miliar, atau lebih dari Rp24,5 triliun, mengalahkan dua rival sekotanya Chelsea dan Tottenham.


Hanya satu klub yang dapat mengalahkan Arsenal di Premier League, yaitu Manchester United, dengan total kekayaan £1,848 miliar, atau Rp40,6 triliun, jauh unggul dibandingkan Manchester City di peringkat ketiga dengan kekayaan £907 juta.


Nilai kekayaan itu dibuat Markham, menurut model perhitungan keuntungan, pendapatan, serta perbandingan antara gaji dan hasil. Kekayaan Arsenal mencatatkan kenaikan signifikan dibanding £942,9 juta pada 2013.


Tottenham melesat ke peringkat lima teratas, dengan kekayaan £710 sebagai hasil kenaikan nilai secara dramatis, dengan rencana mereka membangun stadion baru.


Manchester United tampaknya menjadi sulit disaingi, dengan pemasukan besar dari penjualan tiket masuk ke Old Trafford, stadion sepakbola terbesar di Inggris, serta kontrak sponsol bernilai fantastis.


Berdasarkan fakta itu, tampaknya pernyataan para petinggi Arsenal, bahwa manajer mereka Arsene Wenger, telah didukung dana luar biasa untuk membeli pemain mahal, bukan sekedar bualan. (asp)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya