Isi Surat Mourinho ke Gerrard Sebelum Meninggalkan Anfield

Steven Gerrard saat masih membela Liverpool.
Sumber :
  • REUTERS
VIVA.co.id
5 Fakta Menarik Jelang Duel Everton vs Liverpool di Premier League
- Anfield menjadi tuan rumah pertandingan amal, antara dua tim yang berisi para bintang pilihan dua legenda Liverpool, Jamie Carragher dan Steven Gerrard, pada 29 Maret 2015.

Liverpool Sudah Temuka Pengganti Juergen Klopp

"Setelah pertandingan, John Terry menyerahkan padaku satu surat tulisan tangan pada kertas catatan Chelsea, dari Jose Mourinho kepadaku," kata Gerrard, yang dikutip
Trent Alexander-Arnold Siap Bangkitkan Juara Liverpool
Daily Mail , Minggu, 13 September.

Aku tahu ini belum berakhir, tapi pertama-tama aku ingin memberi selamat padamu, untuk karir yang fantastis di klub kesayanganmu (Liverpool). Kedua, aku ingin kau tahu betapa menyesalnya aku, karena tidak dapat melihat kau bekerja (bergabung dengan Chelsea).


Ketiga, nikmatilah harimu dengan teman-teman dan keluarga, dan stadionmu, fansmu, kenanganmu. Keempat, hal paling penting, berbahagialah setiap hari dengan kehidupanmu, dengan senyuman anak-anakmu!


Isi surat Mourinho itu, menggambarkan bagaimana kedekatan di antara Mourinho dan Gerrard. Pada buku biografinya, mantan kapten Liverpool itu mengungkap, bagaimana Mourinho pernah berusaha keras merekrutnya.


Jose Mourinho dan Steven Gerrard


Gerrard pun mengakui, bagaimana selama bertahun-tahun dia juga sangat ingin bermain untuk manajer yang mendapat julukan 'The Special One' itu, baik di tingkat klub maupun tim nasional Inggris.


"Bagiku, situasi yang ideal jelas adalah Mourinho menjadi manajer Liverpool," kata Gerrard, beberapa kali menegaskan penilaiannya bahwa Mourinho akan menjadi bos yang sempurna untuk the Reds.


Hanya kecintaan pada Liverpool, sebagai klub dan kota tempat kelahirannya, yang membuat Gerrard dapat menyatakan tidak pada Mourinho, saat memintanya bergabung ke Chelsea, Internazionale dan Real Madrid.


Gerrard tidak pernah bergabung bersama Mourinho. Tapi kedekatan di antara keduanya terjalin. Bagaimana Mourinho sangat menghormati Gerrard, terlihat jelas dari aplaus yang selalu dia berikan ketika bertanding melawan Liverpool.


"Dia dikaitkan dengan Anfield beberapa kali, tapi tidak pernah terjadi. Saya sadar bersikap bias, tapi saya pikir akan tercapai kecocokan yang sempurna. Fans Liverpool akan mencintainya, dan dia tahu bagaimana mengubah cinta itu menjadi adorasi," kata Gerrard.


Gerrard menyebut Mourinho selalu mengatakan padanya, bagaimana dia sangat menghormati fans Liverpool. "Jose pasti akan memiliki waktu yang fantastis, dengan memberi kesuksesan besar bagi Liverpool."


"Ketika saya dalam masa terbaik, mungkin pada 2006 dan bahkan 2009, ada kesempatan besar untuk pergi. Chelsea, Real Madrid dua kali, dan yang kedua jauh lebih menggoda, karena Mourinho yang menginginkan," ucap Gerrard.


"Bermain untuk Jose dalam jersey putih Real Madrid di Bernabeu? Hanya Liverpool yang membuat saya bisa mengatakan tidak lagi. Saya paham bagaimana rasanya untuk tersanjung dan diinginkan," katanya.


Gerrard mengakui hampir memutuskan untuk pindah, karena merasa sangat ingin bermain untuk Jose Mourinho. "Saya merasa sangat yakin, di bawah Jose, saya akan memenangkan semua trofi," ujarnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya