Pasang Zouma Gantikan Terry, Taktik Mourinho Terbukti Tepat

Bek Chelsea, Kurt Zouma
Sumber :
  • Reuters/Dylan Martinez
VIVA.co.id
Dikalahkan Fenerbahce, Mourinho Kecewa dengan Permainan MU
- Keputusan Jose Mourinho mencadangkan John Terry dalam laga kontra Arsenal, dikomentari oleh bek muda Kurt Zouma. Zouma yang diplot mengisi tempat Terry, menegaskan jika tidak ada masalah dalam timnya.

Ini Lawan Chelsea dan Liverpool di Babak 2 Piala Liga

Penampilan negatif John Terry dalam beberapa laga awal Liga Inggris, kerap jadi biang kekalahan Chelsea. Kapten
Mourinho Tuntut MU Cepat Beradaptasi dengan Gayanya
The Blues ini pun tak diturunkan Mou dalam laga kontra Arsenal.


Ini kali pertama Terry tak diturunkan sejak awal, selama Mourinho memimpin Chelsea. Sebagai gantinya, Mourinho menurunkan Zouma untuk mengisi tempat Terry.


Hasilnya positif. Chelsea berhasil menumbangkan Arsenal di Stamford Bridge. Ini kemenangan kandang pertama bagi Chelsea di musim ini, setelah serangkaian hasil buruk.


Bukan hanya itu, satu gol kemenangan Chelsea juga turut disumbang oleh Zouma, yang dijadikan andalan oleh Morinho di sektor pertahanan.


Zouma menegaskan jika tidak ada masalah dengan keputusan rotasi yang dilakukan Mourinho. Bek 20 tahun ini lebih menekankan kepada perbaikan permainan di sektor pertahanan, yang tampil negatif dalam beberapa laga terakhir.


"Kami tidak memiliki tekanan di ruang ganti. Kami punya hasil buruk sejak awal musim, tapi sekarang kami menunjukkan siapa kami sebenarnya. Sebelum pertandingan pelatih berkata 'lupakan klasemen', bermain untuk menang dan menunjukkan pada mereka, mereka akan kalah," jelas Zouma dilansir
Sportsmole
.


"(Rotasi lini belakang) baik untuk kami, karena kami punya bek yang baik. Saya dan John Terry bisa bermain. Jadi, saat kini kami hanya perlu memulihkan organisasi pertahanan," tuturnya.


Terry kabarnya bakal kembali diturunkan Mourinho, kala menghadapi  Walsall di ajang Capital One Cup (Piala Liga Inggris), 24 September 2015 mendatang. (one)




Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya