'Chelsea Mestinya Pecat Mourinho'

Pelatih Chelsea, Jose Mourinho
Sumber :
  • Action Images via Reuters / Ed Sykes
VIVA.co.id
Liverpool Tunjuk Direktur Sepakbola untuk Pertama Kali
- Liverpool mendatangkan Juergen Klopp sebagai manajer anyar, setelah klub memecat Brendan Rodgers. Namun, Klopp semestinya bergabung dengan Chelsea, menggantikan Jose Mourinho yang dinilai sudah tak layak menangani tim. 

Dikalahkan Fenerbahce, Mourinho Kecewa dengan Permainan MU
Pandangan tersebut dilontarkan mantan pemain The Blues, Craig Burley. Dikatakannya, Chelsea seharusnya menyadari bahwa Mourinho telah memberi pengaruh negatif bagi tim. Namun, usai Klopp diboyong Liverpool, kesempatan itu pun otomatis lenyap.

Klopp Ternyata Pernah Kepincut Datangkan De Bruyne
"(Sebelum ke Liverpool), Klopp ada di sana dan Chelsea mestinya bergerak mendapatkan dia. Tapi itu tak terjadi dan jelas, sekarang tak mungkin terjadi," kata Burley, sebagaimana dinukil dari Goal International, Jumat 16 Oktober 2015.

"Saya tak berkata Mourinho mesti pergi karena hasil-hasil buruk. Saya mengatakan itu berdasarkan fakta Chelsea adalah brand global dan Mourinho berakting, berbicara hal-hal di luar sepakbola. Citra pemain dan klub dibawanya ke lumpur," lanjut dia.

Burley menuturkan, hasil buruk bisa didapat setiap manajer "Tapi, Mourinho harus melihat dirinya sendiri tentang bagaimana dia mengatasi sesuatu. Segala kesalahan tak semestinya dilemparkan kepada orang lain," ucap pria asal Skotlandia tersebut.

The Blues, yang musim lalu meraih gelar Premier League dan Piala Liga, terpuruk di papan klasemen sementara musim 2015-16. Mencatatkan dua kemenangan, dua imbang, dan empat kekalahan, Eden Hazard cs kini menempati peringkat 16.
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya