Tandang ke Everton, LVG Beri Tantangan 'Spesial' ke Rooney

Pemain Manchester United, Wayne Rooney
Sumber :
  • Action Images via Reuters / Carl Recine

VIVA.co.id - Manajer Manchester United, Louis van Gaal menantang Wayne Rooney untuk bisa segera mengakhiri paceklik gol saat Setan Merah melawat ke markas Everton pada Sabtu, 17 Oktober 2015. Van Gaal menolak segala kritikan tentang Rooney musim ini meski bomber berusia 29 tahun itu sejauh ini belum menampilkan performa terbaiknya di Premier League.

Jawaban Pogba Membuat Real Madrid Batal Merekrutnya

Rooney akan kembali diandalkan skuad MU untuk setelah pulih dari cedera pergelangan kakinya dan Van Gaal ingin agar dia bisa sedikit 'mengubah pola' bermainnya melawan klub lamanya itu.

"Jadi mungkin melawan Everton dia bisa berubah pola bermain, tapi hal itu dapat berisiko juga terhadap gaya permainan tim secara umum. Jadi menarik untuk dinantikan bagaimana Rooney menjawab tantangan ini," kata Van Gaal dikutip Soccerway.

Mourinho Tuntut MU Cepat Beradaptasi dengan Gayanya

"Saya tidak tahu mengapa rekor gol (Rooney) musim ini masih rendah. Tapi aku manajer yang menganalisis lawan dan memberinya saran tentang bagaimana kita dapat membongkar pertahanan Everton dan kemudian mungkin dia bisa mencetak gol tersebut," tambah pelatih asal Belanda itu.

Rooney sendiri belum pernah lagi mencetak gol di Goodison Park sejak 2007 dan baru memiliki koleksi satu gol di Premier League musim ini kala membobol gawang Tottenham pada Agustus lalu.

Mourinho Tak Rela Jika MU Hanya Finis 4 Besar

"Itulah yang dapat saya lakukan, tidak hanya untuk Wayne tapi semua pemain, namun tetap mengutamakan skema dari sebuah taktik tim daripada hanya menekankan taktik individu," ujar mantan manajer Bayern Munich ini.

Gelandang Manchester United, Paul Pogba

Sudah Jadi Pemain MU, Pogba Masih Dibelikan Rumah Juventus

Juve masih bertanggung jawab atas kebutuhan Pogba.

img_title
VIVA.co.id
11 Agustus 2016