Eks Bomber Arsenal Girang MU Dilanda Badai Cedera

Pemain Manchester United, Ashley Young, mengalami cedera.
Sumber :
  • Reuters / Carl Recine

VIVA.co.id - Manchester United saat ini tengah mengalami krisis pemain akibat cedera. Tercatat ada 13 personel Setan Merah yang tak luput dari terpaan badai cedera.

Hal ini jelas jadi kerugian besar bagi skuat asuhan Louis van Gaal, menginat lawan berat sudah menunggu di pekan ke-27 Liga Inggris. MU akan menjamu Arsenal di Old Trafford, Minggu 28 Februari 2016 malam nanti WIB.

Wayne Rooney, Bastian Schweinsteiger, Ashley Young, Marouane Fellaini, Antonio Valencia, Luke Shaw, dan David De Gea, adalah beberapa pilar utama yang tengah mengalami cedera.

Badai cedera yang menimpa skuat MU, justru jadi keuntungan tersendiri bagi Arsenal. Eks penyerang Arsenal, Thierry Henry, bahkan merasa senang dengan kondisi minus yang tengah dialami MU saat ini.

Dalam sebuah tulisan di kolom The Sun, Henry mengatakan jika MU tak hanya mengalami badai cedera, tapi juga terluka secara fisik dan mental.

"(Manchester) United terluka, baik secara fisik dan mental, dengan begitu banyak pemain yang mengalami cedera," tulis Henry di kolom The Sun.

"Dalam waktu yang belum lama, (Manchester) United melawan Arsenal adalah pertandingan terbesar di musim Premier League. (Posisi) pertama melawan (posisi) kedua dalam penentuan gelar sesungguhnya," lanjutnya.

Selain itu, Henry juga menyebut arti penting laga ini bagi kedua tim. MU dan Arsenal dianggap Henry wajib menang dengan alasan yang berbeda.

Kemenangan akan bisa menyelamatkan posisi Van Gaal di kursi manajer MU, sedang bagi Arsenal, poin penuh jadi bukti kebangkitan setelah ditumbangkan Barcelona di ajang Liga Champions.

"(Manchester) United harus menang agar Louis van Gaal bisa bertahan pada pekerjaannya selama sepekan lagi. Arsenal harus bangkit dariu kekalahan lain di Eropa (Liga Champions)," katanya.

 

5 Pertemuan Terakhir MU Vs Tottenham, Hujan Gol dan Pembantaian
Kapten Manchester United, Harry Maguire

Harry Maguire Belum Pantas Jadi Kapten Manchester United

Bek Manchester United, Harry Maguire, dianggap belum pantas menjadi kapten di klub berjuluk Setan Merah itu.

img_title
VIVA.co.id
14 Maret 2022